GREENSCENE.CO.ID – Sejak tanggal 11 November kemarin, platform streaming Disney Plus resmi dirilis. Berbagai konten Disney dan juga anak perusahaannya seperti Lucasfilm, Marvel Studios, Pixar, dan lainnya turut mengisi konten di platform tersebut. Salah satu hal yang dinanti-nanti oleh para fans Marvel khususnya adalah berbagai TV series yang menjadi bagian dari Phase 4 MCU.

Ada beberapa nama yang akan tayang di Disney Plus, namun The Falcon and The Winter Soldier akan terlebih dahulu muncul dengan jadwal tayang pada 2020 mendatang. Series tersebut akan memperlihatkan cerita dari Sam Wilson dan Bucky Barnes, pasca Avengers: Endgame dimana mereka harus “ditinggalkan” oleh sosok Steve Rogers. Sam pun kemudian dipilih langsung untuk menggantikan Steve menjadi Captain America.

Proses produksi seriesnya sendiri sudah dimulai sejak beberapa waktu lalu, dan kini kita mendapatkan kabar bocoran terbaru dari proses pengambilan gambar. Ada hal menarik dalam foto bocoran terbaru ini, yaitu dugaan kemungkinan adanya cast atau karakter baru dalam ceritanya. Namun, belum diketahui apakah karakter baru tersebut adaptasi dari cerita komik atau karakter orisinal.

Sejauh ini Marvel masih merahasiakan apapun yang berkaitan dengan proyek seriesnya. Namun, beberapa hal sudah diketahui oleh para fans seperti Anthony Mackie dan Sebastian Stan yang akan kembali ke peran lama mereka, kemunculan kembali Sharon Carter dan Helmut Zemo, juga yang paling dinantikan adalah kemunculan John Walker alias US Agent, yang dalam komiknya merupakan saingan dari Captain America.

Tentunya kita semua penasaran dengan sosok wanita yang menjadi lawan bicara dari Sam Wilson. Nama yang tercetak dalam skripnya sendiri tertulis “Adepero Oduye”, yang merupakan bintang dari beberapa nama TV series. Siapa yang dia perankan? Masih menjadi sebuah misteri. Sam Wilson sendiri memiliki dua orang wanita yang penting dalam hidupnya, yaitu Sarah Wilson dan Leila Taylor.

Sarah Wilson merupakan adik dari Sam, sedangkan Leila merupakan mantan kekasih Sam yang merupakan seorang jurnalis. Bisa jadi, Oduye akan berperan menjadi salah satu dari kedua nama tersebut atau juga berperan menjadi sosok karakter baru. Menurut kalian siapa karakter yang diperankan oleh Oduye dalam series tersebut, Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.