Cats (20 Desember 2019)

Pertunjukan broadway yang paling aneh, Cats, akhirnya diadaptasi dalam bentuk layar lebar. Tapi, selain memperlihatkan betapa anehnya film ini, ada juga hal lainnya yang cukup menginspirasi yaitu bagaimana bulu kucing coba diaplikasikan kepada manusia dengan menggunakan teknologi. Taylor Swift akan membintangi film ini bersama dengan Idris Elba, dan Jennifer Hudson.

Dilihat dari dua tahun sebelumnya, Desember sepertinya memang menjadi waktu perilisan bagi film bertema musikal. Sebelumnya ada The Greatest Showman dan Marry Poppins Returns, dan film Cats sepertinya akan meneruskan tren positif tersebut.

Star Wars: The Rise of Skywalker (20 Desember 2019)

Sutradara kawakan, J.J. Abrams, ditugaskan oleh Disney dan Lucasfilm untuk menutup sembilan film Star Wars sebelumnya yang dimulai sejak tahun 1977. Selain itu, dia juga harus membuat film The Rise of Skywalker menjadi penutup bagi sekuel trilogi Star Wars. Salah satu hal yang menarik dari film ini adalah kemunculan kembali sosok villain klasik, Emperor Palpatine.

Abrams sendiri benar-benar sangat merahasiakan proyek film ini, dan berdasarkan materi promosi yang ada (poster, teaser, dan trailer) The Rise of Skywalker sepertinya akan sangat menjanjikan dan sepertinya akan menjadi sebuah cerita penutup yang sangat menarik dari sebuah franchise legendaris dan paling populer di dunia.

Little Women (25 Desember 2019)

Sudah lama digadang-gadang jika film Little Women garapan Greta Gerwig ini akan menjadi salah satu pesaing dalam ajang penghargaan film tahun ini. Greta Gerwig sendiri dikenal sebagai sutradara fil Lady Bird. Selain akan menghadirkan Emma Watson, Gerwig juga akan menghadirkan cast dari film dia sebelumnya yaitu Timothee Chalamet dan Saoirse Ronan.

Aktris senior Meryl Streep juga akan berperan dalam film ini sebagai bibi March. Film ini bercerita tentang empat orang saudari yaitu Amy March, Jo March, Beth March, dan Meg March, yang sudah beranjak dewasa. Mereka memutuskan untuk hidup sesuai dengan aturannya sendiri pasca perang saudara berlangsung di Amerika. Meskipun mereka berbeda, keempat saudara kandung ini selalu saling mendukung satu sama lainnya.

Spies In Disguise (25 Desember 2019)

Setelah sebelumnya Will Smith tampil sebagai Jin dalam film Aladdin dan juga bertarung melawan dirinya versi muda dalam film Gemini Man, Will Smith kembali muncul dalam versi lain di film terbarunya Spies In Disguise. Smith kali ini tampil dalam bentuk CG alias animasi. Film ini sendiri merupakan produksi dari rumah produksi Blue Sky.

Selain Will Smith, salah satu bintang MCU yaitu Tom Holland juga akan mengisi suara dalam film animasi komedi ini. Kisahnya sendiri bercerita tentang seorang mata-mata yang sangat terkenal di dunia yaitu Lance Sterling, secara tidak sengaja berubah menjadi seekor burung merpati akibat asistennya, Walter Beckett. Mereka pun dipaksa bekerja sama untuk menyelamatkan dunia.

1917 (25 Desember 2019)

Film bertema perang dunia sepertinya memang tidak akan habisnya. Jika sebelumnya ada film garapan Christopher Nolan, Dunkirk, yang juga sukses masuk jajaran film Box Office, kini ada film bertema perang dunia garapan sutradara Sam Mendes, 1917. Film ini akan dibintangi oleh pemeran Doctor Strange, Benedict Cumberbatch, bersama dengan Mark Strong, Colin Firth, dan masih banyak lainnya.

Ceritanya sendiri berkisah tentang dua orang tentara Inggris yang diberikan sebuah tugas yang sangat berat saat perang dunia pertama, yaitu menyampaikan sebuah pesan, kepada para pasukan lainnya untuk menghindari sebuah jebakan yang sangat mematikan. Tapi, hal itu tidak mudah karena kedua tentara tersebut harus melewati wilayah musuh dan harus mempertaruhkan nyawa mereka.

1
2
3
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.