Yasopp

Shanks dianggap memiliki kru bajak laut terhebat dibandingkan dengan ketiga (empat) Yonko lainnya. Dengan keuntungan  tersebut, tidak diragukan lagi dia akan memenangkan pertarungan bajak laut diantara para Yonko. Shanks memiliki komandan yang memang sudah memiliki nama sendiri diantara bajak laut dan angkatan laut.

Salah satunya adalah Yasopp. Dia merupakan penembak jitu yang sangat ulung, mampu menembak antena semut dari jarak ratusan meter tanpa menghancurkan tubuh semut tersebut. Luffy juga mengatakan jika dia tidak pernah melihat Yasopp gagal dalam melakukan tembakannya. Bisa dibilang dia merupakan penembak jitu terbaik di dunia.

Marco the Phoenix

Sebagai sosok infividual, Marco merupakan komandan yang sangat kuat dan dia buktikan saat perang besar di Marineford. Marco mampu untuk bertarung dengan tiga admiral sekaligus yaitu Kizaru, Aokiji, dan Akainu meskipun tidak mengeluarkan kekuatan yang sebenarnya. Marco sendiri merupakan pemakan buah iblis Tori Tori no Mi, Model: Phoenix, dimana dia mampu berubah menjadi burung phoenix.

Dengan kekuatan buah iblis tersebut, Marco bisa terbang dan mampu menyembuhkan lukanya dan juga luka orang-orang disekitarnya. Meskipun Oda Sensei menjelaskan jika Marco adalah Zoan, tapi bisa dibilang kekuatan buahnya unik karena buah tersebut juga bisa memiliki kemampuan Paramecia dann Logia. Api biru yang ada di tubuhnya sama sekali tidak panas dan tidak membakar seperti api pada umumnya.

King the Wildfire

King juga merupakan salah satu All-Star dan tiga tangan kanan Kaido selain Jack dan Queen. Dibandingkan dengan Queen dan Jack, King memiliki kuasa lebih kepada seluruh kru bajak laut Beast setelah Kaido sendiri. Diantara mereka berdua, King merupakan yang paling kuat dan juga yang paling kuat diantara para komandan Kaido lainnya.

King memakan buah Ryu Ryu no Mi, Model: Pteranodon, yang memberikannya kemampuan untuk berubah bentuk menjadi dinosaurus pteranodon. King memiliki keunggulan untuk melakukan serangan udara seperti yang dia lakukan terhadap kapal Queen Mama Chanter. Melihat dari apa yang dia gunakan, sepertinya King dulunya mungkin pernah bekerja di Impel Down. Mirip seperti Shiryu.

Lucky Roo

Luck Roo merupakan salah satu anak buah yang dipercaya oleh Shanks. Dia merupakan karakter pertama  yang membunuh seseorang baik di manga ataupun di versi animenya. Hal ini dia lakukan dengan menembak seorang bandit gunuh di kepalanya, ketika bandit tersebut mengancam nyawa dari Shanks.

Satu hal yang unik dari Lucky Roo adalah meskipun badannya besar dan gempal, dia mampu bergerak sangat cepat bahkan sebelum orang lain sadar. Masih belum diketahui bagaimana dia mendapatkan kemampuan tersebut, tapi sepertinya Oda terinspirasi dari tokoh populer Lucky Luke (koboi yang mampu menembak cepat dari bayangannya). Bisa jadi juga Lucky Roo merupakan pemiliki Haki sehingga bisa bergerak dengan cepat.

Benn Beckman

Benn Beckman merupakan bajak laut terkuat di East Blue dan memiliki kecerdasan yang tinggi. Selama perjalannya dia banyak mempelajarai berbagai teknik baru, dengan sebuah kecerdasan dan kemampuan berpikir yang baik. Ketika perang besar Marineford terjadi, dan Shanks tiba disana, Benn kemudian menyusup dan naik ke tiang sebuah kapal bajak laut dan mengarahkannya kepada Kizaru.

Salah satu admiral tersebut bahkan terkejut dan “takut” terhadap Benn memilih untuk tidak bertarung melawannya. Padahal, sebelumnya dia sudah menghabisi Marco dan menghabisi Whitebeard sendiri. Menurut salah satu informasi dari Databook, Benn Beckman hampir sama kuatnya dengan Shanks. Disebutkan juga dia merupakan sosok yang kuat dalam bertarung. Sosoknya juga ditakuti oleh seluruh orang di New World.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.