Para pecinta Marvel Comics dan juga pecinta karakter Wolverine pasti sudah paham jika Logan mememiliki generasi penerusnya alias anak. Pertama adalah Daken, anak laki-laki Logan. Kemudian Laura Kinney alias X-23, yang lebih tepat disebut anak dibanding kloning. Tapi, Wolverine ternyata benar-benar memiliki seorang anak dan karakter baru ini bukanlah anak hasil sebuah uji coba, tes, atau kloning.

Rien, Putri Wolverine

Cerita tentang Rien ini pertama kali dibahas dalam Marvel Comics Present, namun identitas Rien sendiri baru terungkap di Marvel Comics Present #7. Marvel Comics Present sendiri merupakan komik yang mengungkapkan berbagai cerita rahasia dari para pahlawan Marvel, termasuk Wolverine. Komik tersebut ditulis oleh Charles Soule, Paulo Siqueira,dan seluruh tim komik Wolverine yang masih terbit sampai saat ini.

Ceritanya sendiri bermula ketika Logan yang saat itu menjadi anggota pasukan Kanada di perang dunia kedua, membantu seorang penyihir untuk menghancurkan seorang iblis bernama the Truth. Iblis tersebut muncul setiap 10 tahun sekali dan Logan juga penyihir bernama Sylvie itu saling bekerjasama untuk menghancurkan the Truth, sampai akhirnya Sylvie terbunuh pada tahun 1970an.

Rien, Sebuah Senjata Yang Sempurna

Hubungan antara Logan dan Sylvie sendiri sudah berlangsung sejak 1960an, yang kemudian menghasilkan seorang putri bernama Rien. Pertemuan keduanya sendiri bisa dibilang cukup “aneh,” dimana ketika Logan sedang bertarung melawan the Truth tiba-tiba muncul sosok perempuan muda dengan cakar yang menghabisi sang iblis tersebut.

Saat itulah Logan tersadar jika perempuan muda tersebut adalah anaknya. Tapi, Rien sendiri menolak disebut anak oleh Logan dan menganggap dirinya hanyalah sebuah senjata dan bukan manusia. Rien menjelaskan jika dirinya “dibuat” oleh ibunya, dengan menggunakan Logan, dan ditugaskan untuk melindungi keluarganya.

Mengkombinasikan kekuatan sihir yang dimiliki oleh Sylvie dan kekuatan abadi juga keberingasan Logan yang ada di dalam DNAnya, kita akhirya bisa paham mengapa dia bisa mengalahkan the Truth dengan mudah. Terlepas dari Rien yang tidak setuju disebut anak dari Wolverine, faktanya dialah anak yang “sebenarnya” dari Wolverine.

Kerja sama Ayah dan Anak

Mengingat sedari awal Rien sudah dilatih dan ditakdirkan untuk melawan the Truth demi melindungi keluarganya, Rien benar-benar sangat siaga terhadap serangan apapun. Baru ketika Logan mengatakan jika dia tidak ingin bertarung dengan sang anak, Rien akhirnya melunak dan mau untuk diajak bicara. Di akhir halamannya kita melihat bagaimana Wolverine ingin membebaskan “kutukan” ibu dan ayahnya.

Demi mengakhiri kegiatan rutin setiap 10 tahun untuk menghabisi the Truth, Wolverine pun memutuskan untuk membunuh the Truth untuk selamanya dan mencari keberadaannya. Meskipun Rien bisa saja menghabisi the Truth dengan mudah, dengan kerja sama ayah dan anak tersebut bisa membuat the Truth lenyap untuk selamanya. Walaupun mereka harus pergi ke neraka atau ke sarangnya sekalipun. Bisakah mereka melakukannya? Apakah akan ada kejutan lainnya menunggu? Kita nantikan saja kelanjutannya ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.