Dalam setiap cerita yang keren dan juga menarik, baik di komik ataupun di film, pastinya selalu ada villain yang luar biasa. Demi “menghormati” jasa-jasa para villain yang ada di dalam cerita mereka, DC Comics ngebuat sebuah edisi khusus buat para villain di komik mereka.

Single-issue comic keluaran DC ini bakalan diberi judul DC’s Year of the Villain, komik ini dirilis dalam rangka memperingati hari buku komik gratis 2019. Harga komiknya sendiri cuma dibanderol seharga 25 sen aja. Tiga penulis beken DC yaitu Scott Snyder, James Tynion IV, dan Michael Bendis, bakalan nulis buat komik edisi khusus tersebut.

setiap cerita yang ada di komik ini akan punya peran penting untuk DC Comics Universe kedepannya. Cuman, khusus untuk kali ini para pembaca komiknya bakalan ngeliat situasi atau jalan cerita dari sudut pandang para villain tersebut. Contohnya adalah enam volume dari miniseri Dark Night: Metal, yang ceritanya akan tersambung dengan DC’s Year of the Villain.

Selain “mempertemukan” jalan cerita yang masih berjalan di dunia DC Comics, event ini juga bisa jadi kesempatan emas buat Geeks yang juga kolektor sampul-sampul keren dari DC Comics. karena, mereka bakalan ngejual harga miring jadi para kolektor bisa menuhin barang-barang koleksi mereka. Komik ini rencananya bakalan berisi 32 halaman dan akan dirilis 1 Mei mendatang. Jangan lupa ya Geeks!

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.