MCU telah melahirkan banyak villain mengerikan, mulai dari villain kelas teri, hingga villain dengan kekuatan kosmik yang sangat mematikan. Di sinilah pahlawan muncul untuk menghentikan para villain tersebut. Nah menariknya nih Geeks, ada beberapa villain yang bernasib gantung di MCU. Nasib mereka tidak pernah dijelaskan secara gamblang, sehingga menimbulkan pertanyaan besar tentang kapan mereka kembali?  Nah berikut adalah beberapa villain yang bernasib gantung di MCU. Apa saja?

5Justin Hammer

Justin Hammer adalah seorang industrialis yang ambisius dan berbakat, pemilik Hammer Industries, sebuah perusahaan yang bersaing ketat dengan Stark Industries milik Tony Stark. Dia pertama kali muncul dalam film Iron Man 2 (2010) sebagai antagonis utama dan diperankan dengan brilian oleh aktor Sam Rockwell.

Hammer mencoba menyaingi keberhasilan Tony Stark dengan menciptakan teknologi senjata baru. Namun, dia terus gagal dalam upaya tersebut. Meskipun berpura-pura menjadi teman Tony Stark, Hammer akhirnya mengkhianatinya dan bekerja sama dengan Ivan Vanko (Whiplash) untuk mencoba menghancurkan Iron Man. Setelah rencananya gagal, Hammer ditangkap dan dipenjara karena kejahatan-kejahatannya.

Meskipun terakhir kali dilihat dalam film Iron Man 2, belum ada kepastian tentang apakah karakter Justin Hammer akan kembali di masa depan dalam MCU. Banyak rumor mengatakan bahwa Hammer akan kembali beraksi dalam film Armor Wars. Tapi itu belum dikonfirmasi langsung oleh Sam Rockwell sendiri. Sangat mungkin jika Hammer mampu membebaskan dirinya dari penjara Seagate yang terkenal sangat ketat, sebelum akhirnya muncul kembali.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/