Film Avengers: Endgame akan menjadi film penutup satu dekade MCU sekaligus menjadi penutup untuk phase 3. Marvel sendiri masih merahasiakan berbagai proyek film mereka untuk phase beikutnya. Tapi, film solo Natasha Romanoff alias Black Widow merupakan salah satu proyek film Marvel yang sudah dipersiapkan untuk phase 4 mendatang selain Spider-Man: Far From Home.

Meskipun kita masih belum mengetahui kapan jadwal rilis untuk film Black Widow, menurut laporan dari Geeks WorldWide, film ini akan mulai proses produksi pada 28 Februari nanti. Proses shooting ini akan dilakukan di Miami, Florida, dan Kroasia. Ada kemungkinan juga kalau mereka akan melakukan pengambilan gambar di Atlanta, tempat dimana Marvel Studios biasanya melakukan proses pengambilan gambar. Dalam laporan tersebut juga disebutkan proses produksi ini akan dilakukan sampai Maret nanti tapi, tidak diketahui sampai kapan shooting akan berlangsung.

Selain belum ada kabar jadwal rilis filmnya, juga masih dirahasiakan apakah filmnya akan memiliki plot dan jalan cerita sesudah atau sebelum Romanoff bergabung dengan Avengers. Namun, ada spekulasi yang menyebutkan kalau film ini merupakan film prequel alias origin story dari karakter Black Widow. Satu hal yang diketahui dari film ini adalah Cate Shortland akan menjadi pengarah filmnya.

Meskipun masih sekedar rumor, namun dengan diundurnya proyek film Guandians of the Galaxy Vol. 3, membuat Black Widow menjadi film prioritas utama Marvel Studios dan Disney cukup masik akal. Jika berita ini benar, dengan proses produksi yang akan dilaksanakan pada bulan depan, kemungkinan film Black Widow bisa tayang pada 2020 mendatang.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.