Sukses dengan film Black Panther pertama, sebentar lagi Marvel Studios akan merilis sekuelnya yang berjudul Black Panther: Wakanda Forever. Tidak lama setelah aktor Chadwick Boseman meninggal dunia, Marvel mengumumkan bahwa mereka akan tetap melanjutkan sekuelnya tanpa karakter T’Challa. Tidak lama setelah pengumuman tersebut, sempat beredar kabar bahwa yang akan menjadi villain di filmnya nanti adalah Namor the Sub-Mariner.

Di Marvel Comics sendiri, Namor adalah Raja Atlantis yang cukup sering berperang dengan Black Panther dan Wakanda. Bersamaan dengan rumor ini, laporan lain mengungkapkan bahwa aktor yang akan memerankan karakter tersebut adalah Tenoch Huerta. Dan untuk menyesuaikan karakternya dengan Huerta, kabarnya Marvel akan melakukan sedikit penyesuaian terhadap karakternya. Alih-alih muncul sebagai bagian dari mitologi Yunani, Namor versi MCU akan mempunyai hubungan dengan budaya suku Maya.

Baru-baru ini, gambar yang memperlihatkan penampilan Namor di MCU kabarnya sempat bocor ke publik. Sayangnya, gambar tersebut tidak dapat ditampilkan. Tetapi seorang scooper di Twitter bernama MyTimeToShineHello memberikan gambaran akan seperti apa penampilannya, seperti yang bisa kita lihat dalam twitnya di atas. “Seperti inilah Namor versi MCU.” Meskipun Marvel belum memberikan tanggapan resminya, tetapi scooper Twitter ini memang sudah cukup sering memberikan bocoran terkait film-film MCU yang akan datang.

Penampilan barunya yang mendapatkan penyesuaian ini sekilas memang tampak seperti prajurit suku Maya. Dan hal tersebut mendukung rumor yang sebelumnya mengatakan bahwa Namor akan mempunyai asal-usul suku Maya. Menariknya, beberapa waktu lalu juga sempat terungkap bahwa filmnya tengah mempersiapkan dua pejuang Maya dengan code name Zyanya dan Cadmael.

BACA JUGA: Pirates of the Caribbean: Jack Sparrow Akan Dimatikan?

Laporan lain dari Murphy’s Multiverse sempat menjelaskan bahwa peran Zyanya yang sebenarnya adalah Namora. Dan aktris Amerika latin Mabel Cadena kabarnya akan memerankan sepupu Namor tersebut di film sekuel Black Panther nanti.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.