Captain Cold

Satu lagi supervillain yang terkenal karena kemampuan esnya, yaitu Captain Cold. Mempunyai nama asli Leonard Snart, Captain Cold adalah salah satu musuh Flash. Dengan pistol es dan jiwa kepemimpinannya yang tinggi, Captain Cold selalu menjadi pemimpin tim di mana pun dia berada. Menjelang akhir New 52, Captain Cold diceritakan menjadi superhero dan bergabung dengan Justice League, setelah dia berhasil membantu tim super terbaik DC tersebut untuk mengalahkan Crime Syndicate of America di kisah yang sama dengan Lex Luthor.

Catwoman

Selama bertahun-tahun, Catwoman diceritakan sebagai salah satu supervillain yang berbahaya di Kota Gotham. Dengan pemikirannya yang licik dan cakar bajanya, Catwoman selalu berhasil membuat Batman kewalahan, sampai akhirnya mereka berdua jatuh cinta dan posisi Catwoman menjadi ambigu antara villain atau superhero. Pada tahun 2012, DC pernah memasukan Catwoman ke tim Justice League yang ternyata pada akhirnya terungkap bahwa tim super tersebut dibentuk oleh Amanda Waller yang sebelumnya terkenal menciptakan Suicide Squad.

Bizarro

Supervillain yang merupakan kebalikan dari Superman ini bukan hanya kuat, tetapi juga cenderung brutal dan tidak kenal ampun. Penampilan mengerikannya membuat Bizarro sangat ditakuti oleh para superhero, apalagi dia akan bertambah kuat ketika terpapar Kryptonite. Bukan hanya kelemahannya saja, karena kekuatan Bizarro juga sangat terbalik jika dibandingkan dengan Supeman, seperti mengeluarkan laser es dari mata dan napas panas. Di kisah “Emperor Joker”, Joker yang mendapatkan kekuatan Mr. Mxyzptlk mengubah realitas di sekitarnya menjadi terbalik, akibatnya penggemar bisa melihat tim Justice League dipimpin oleh Bizarro yang kali ini menjadi superhero.

Itulah tujuh supevillain yang pernah diceritakan bergabung dengan tim superhero terbaik DC, Justice League. Para villain ini mungkin tidak selamanya menjadi anggota resmi Justice League, tetapi pengalaman sebentar mereka tetap membuat ketujuh villain ini merasakan berada di tim yang sering menjadi lawannya. Terlepas dari pengaruh baik atau buruk yang mereka berikan, ketujuh villain ini membuktikan bahwa superhero maupun supervillain sama-sama mempunyai kesempatan untuk berada di Justice League, tergantung dari cerita yang disuguhkan oleh DC sendiri.

1
2
Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.