Green Lantern

Banyak sekali anggota Green Lantern yang menjadi bagian dari Justice League, sebut saja Hal Jordan, Kyle Rayner, Simon Baz, Jessica Cruz dan masih banyak lagi. Setiap Green Lantern memanfaatkan power ring yang ditenagai dengan kekuatan kehendak mereka. Makin kuat kehendak mereka maka makin kuat juga power ring. Bisa dibilang kekuatan Green Lantern tidak terbatas, tergantung bagaimana mereka mengelola kekuatan power ring dan kekuatan kehendak mereka.

Hal Jordan terkenal sebagai Green Lantern yang kekuatan kehendaknya bisa memberi kekuatan pada Green Lantern lain, Kye Rayner dibekali dengan kekuatan entitas kosmik yang disebut Ion di mana dia kekuatan kehendaknya menjadi sangat dahsyat, kemudian Simon Baz digadang-gadang sebagai Green Lantern dengan kekuatan kehendak yang lebih besar dari pendahulunya. Hal tersebut tentunya menjadi ancaman bagi Superman.

Jika mereka mau, salah satu dari mereka bisa mengalahkan Superman dengan melukaina terlebih dahulu, sampai akhirnya hanya pertarungan mental yang menentukan, di mana para Green Lantern sudah terlatih untuk itu. Prestasi Green Lantern bahka telah dibuktikan ketika Green Lantern Corps mampu mengurung Superboy Prime, yang pukulannya terkenal bisa membengkokan realitas.

Martian Manhunter

Semua penggemar DC pasti mengenal Martian Manhunter. Bisa dibilang Martian Manhunter mempunyai hampir semua kekuatan yang dimiliki oleh Superman, termasuk terbang dan heat vision. Ditambah lagi, dia juga mempunyai kekuatan yang tidak dimiliki oleh Superman, yaitu telepati dan berubah bentuk.

Di antara anggota Justice League, Martian Manhunter adalah salah satu yang tidak mempunyai kelemahan fisik, satu-satunya kelemahan Martian adalah api. Dan melihat semua yang dimiliki oleh Martian Manhunter, sepertinya Superman akan memasukannya dalam daftar terakhir sebagai orang yang berani dia lawan. Lebih baik pergi daripada bertarung dengan Martian Manhunter yang pikiran dan fisiknya sama-sama kuat.

Phantom Stranger

Mungkin di antara semua superhero di sini, Phantom Stranger adalah yang paling asing. Hal tersebut mungkin karena Phantom Stranger terlalu sakti untuk berada di Justice League. Sebagai superhero yang abadi, konon tidak ada yang bisa membunuhnya, bahkan sang dewa kemarahan Spectre tidak bisa melukainya sedikit pun. Phantom Stranger juga mengetahui semua hal, bahkan bisa lebih tahu dari Batman dan Martian Manhunter yang biasanya ahli mengumpulkan informasi.

Kemampuannya meliputi teleportasi dan time travel. Phantom Stranger bisa ke mana saja dia mau. Kelemahannya ada pada penulis DC sendiri, untuk membuatnya “sedikit” lebih lemah, DC membuat Phantom Stranger tidak bisa mengubah peristiwa penting di alam semesta, selain itu dia bisa melakukan sesukanya. Di hadapan Phanton Stranger, Superman seperti biasa saja.

Shazam

Dalam bentuk manusianya, Billy Batson alias Shazam mungkin hanya seorang anak kecil. Namun, ketika dia mengatakan kata “Shazam”, dia akan berubah menjadi sosok pria dewasa dengan kekuatan para dewa, termasuk kekuatan Hercules, stamina Atlas, kecepatan Merkurius, kebijaksanaan Solomon, dan kesaktian Zeus. Dengan kekuatan yang dia miliki, bisa dibilang Shazam mempunyai kekuatan mentah yang sama dengan Superman.

Dan ketika Shazam mengeluarkan petirnya, maka Superman yang lemah terhadap kekuatan sihir, bisa kapan saja dia lumpuhkan. Sata-satunya kelemahan yang dimiliki oleh Shazam adalah kurangnya pengalaman karena masih muda. Dan jika itu semua pada akhirnya bisa diatasi, buan tidak mungkin dia menjadi superhero yang lebih kuat dari Superman.

Wonder Woman

Sebagai salah satu superheroin terbaik DC, tentunya banyak yang mendukung Wonder Woman untuk mengalahkan Superman. Karena dengan begitu dia bisa mengubah hierarki kekuatan Justice League yang tampaknya seperti selalu dipegang oleh pria. Sebagai seorang wanita, semua orang sudah tahu bahwa dari segi kekuatan, kecepatan, dan ketangguhan, Wonder Woman hampir sama dari Superman. Dia adalah wanita Amazon sekaligus anak Zeus yang tubuhnya diberkahi kekutan dewa.

Belum lagi Wonder Woman juga dilengkapi dengan peralatan yang membuatnya makin hebat, Pedangnya bisa memotong apapun, gelangnya bisa menolak proyektil apapun, tali kejujurannya bisa mengikat Darkseid dan memaksanya untuk jujur, dan bahkan mahkotanya telat terbukti bisa menembus kulit Superman ketika dilemparkan. Dengan semua yang dimilikinya ini, cukup jelas bahwa mampu mengalahkan Superman jika dia mau.

Itulah sepuluh superhero di Justice League yang lebih hebat dari Superman. Meskipun beberapa di antara mereka belum pernah bertarung langsung dengan Superman, tetapi secara kekuatan dan kelemahan, mereka lebih superior dari Superman. Sepertinya akan menarik melihat mereka mendapatkan kesempatan untuk saling bertarung pada masa depan DC. Dari sepuluh superhero ini, siapa jagoan kalian, Geeks?

1
2
Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.