Gemma Chan Sebagai Sersi

Sersi merupakan Eternals yang memiliki kemampuan untuk memanipulasi berbagai macam benda dalam skala yang luar biasa. Hal inilah yang membuat Sersi mencolok dibandingkan dengan Eternals yang lain. Dia bisa mengambil molekul dari seseorang atau sebuah benda dan kemudian membentuk kembali molekul tersebut sesuai apa yang dia inginkan. Misalnya, dia bisa membuat seorang musuh menjadi seekor binatang jinak.

Sersi juga sangat senang dengan manusia dan dia tertarik dengan manusia. Karena itulah dia kemudian bekerja sebagai kurator museum, sambil juga menjaga para manusia dari serangan Devinants. Dalam filmnya nanti, diketahui bahwa Sersi akan menjali hubungan romantis dengan Black Knight, yang akan diperankan oleh Kit Harrington.

Dong-Seok Ma Sebagai Gilgamesh

Satu-satunya Eternals di bumi yang bisa menandingi (bahkan melebihi) kekuatan dari Ikaris adalah Gilgamesh, yang dalam versi MCUnya akan diperankan oleh Don Lee alias Dong-Seok Ma. Dalam masalah tenaga atau kekuatan, Gilgamesh hampir menjadi yang terbaik di seluruh Marvel Universe. Dia berada di level yang sama dengan Thor dan Hercules, dan berada di atas Captain Marvel, Namor, juga yang lainnya.

Dengan mengkombinasikan kekuatannya dan juga seluruh kekuatan Eternals, Gilgamesh bisa menjadi sosok karakter paling kuat di MCU. Ironisnya, Gilgamesh seringkali dianggap sebagai figur mitologi di komiknya. Dia juga dikenal sebagai “Yang Terlupakan,” karena orang-orang menganggap dia tidak nyata. Gilgamesh juga pernah bergabung dengan Avengers. Sosok Gilgamesh dianggap memiliki kekuatan yang setara dengan Thanos.

Lia McHugh Sebagai Sprite

Sprite memiliki penampilan seperti seorang anak kecil. Sprite mungkin terlihat seperti anak 12 tahun, namun sebagai seorang Eternal, kemampuannya tidak jauh berbeda dengan yang lain, kecuali untuk kemampuan memanipulasi benda. Dia memang tidak seahli Sersi, tapi Sprite merupakan sosok yang dekat dengan Sersi. Sprite merupakan sosok Eternals yang sangat nakal, dimana dia tidak peduli dengan konsekuensi tindakannya pada manusia. dalam salah satu cerita komik, leher Sprite pernah dipatahkan oleh Zuras, ayah dari Thena. Sprite juga merupakan salah satu dari tiga karakter Eternals yang jenis kelaminnya berbeda antara versi adaptasi film dan komik, setelah Makkari dan Ajak.

Lauren Ridloff Sebagai Makkari

Dalam sinopsis karakternya, Makkari dideskripsikan sebagai karakter yang “super cepat.” Dalam komiknya, Makkari menghabiskan sebagian besar waktunya untuk menyalurkan energi kosmik dan mengkonversinya menjadi kecepatan. Ambisi terbesar dari seorang Makkari adalah menjadi orang paling cepat di universe Marvel. Makkari bahkan bisa melebihi kecepatan Quicksilver.

Seperti yang disebutkan di atas, Makkari merupakan pria dalam komiknya namun diperankan oleh wanita di filmnya. Sama seperi Thena, Makkari adalah Eternals yang sangat cerdas dan juga lahir di salah satu kota lama Yunani Kuno, Olympia. Makkari diketahui terlibat dalam berbagai peristiwa sejarah, seperti perang Troya.

Barry Keoghan Sebagai Druig

Untuk sebagian besar kekuatannya, kemampuan Druig sama dengan para Eternals lainnya. Tapi, ada dua kemampuan yang menjadi andalan dari Druig yaitu memanipulasi benda dan telepati. Sama seperti Sprite, kemampuan manipulasi benda miliknya tidak sebagus milik Sersi. Namun, kemampuan telepatinya menjadi yang paling berbeda dibandingkan dengan Eternals yang lain.

Druig pernah menyiksa orang untuk agensi rahasia Russia, KGB. Dia memiliki pengalaman untuk membaca pikiran orang lain dan memanipulasi pikiran mereka. Keahliannya terhadap kekuatan ini bahkan bisa membuat orang mau menuruti apa perintahnya.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.