Dengan film keempat Thor yang akan tayang beberapa wktu kedepan yaitu Thor: Love and Thunder, banyak para fans Marvel yang tidak sabar untuk bisa menyaksikan Natalie Portman sebagai Jane Foster bertransformasi menjadi Thor yang baru alias Mighty Thor. Para fans juga penasaran tentang perubahan apa yang dibawa oleh Thor yang baru tersebut terhadap Marvel Cinematic Universe.

Dalam cerita komiknya, Jane Foster sudah membuktikan dirinya bahwa dia adalah salah satu kekuatan yang paling hebat dalam cerita Thor, dan dia tidak kalah dari Thor Odinson. Jane Foster juga membuktikan bahwa dia memiliki banyak kemampuan. Selain menjadi Thor, dia juga adalah seorang ahli astronomi (ahli cuaca dalam film MCU) dan yang paling baru adalah dia merupakan seorang Valkyrie.

Image result for mighty thor cancerMeskipun Jane sudah banyak melakoni tugas yang tidak biasa, menjadi seorang Thor adalah yang terbaik baginya. Mengapa? Pertama, Jane Foster memiliki semangat juang seorang pahlawan sejati, dimana dia selalu mengedepankan kepentingan orang lain dibandingkan dirinya sendiri, demi sesuatu yang lebih baik. Hal tersebut terbukti ketika dia masih tetap memutuskan untuk berubah menjadi Thor, meskipun kondisinya lemah karena kanker yang menggerogoti tubuhnya akibat radiasi perubahan Thor.

Dalam komik Mighty Thor #704, suami dari Jane dan anaknya meninggal dalam sebuah kecelakaan mobil yang tragis. Kemudian, dalam komik Thor: God of Thunder #12, Jane didiagnosa terkena penyakit kanker. Ketika Jane sedang berjuang melawan penyakit kankernya, Thor Odinson harus kehilangan kekuatannya untuk menggunakan Mjolnir.

Melihat warga Asgard dalam bahaya, akhirnya Jane memutuskan untuk menjadi Thor yang baru, dan akhirnya dia pun mampu menggunakan Mjolnir untuk mengalahkan Malekith, Dario Agger, dan Aborbing Man. Dia terus menjalankan tugasnya menjadi Thor, meskipun kekuatan magis dari Mjolnir terus membuat racun kanker dalam tubuhnya semakin kuat.

Image result for mighty thor cancerDalam Mighty Thor #703 – #706, Doctor Strange kemudian mengkonfirmasi bila penyakit kanker yang diderita oleh Jane sudah begitu parah. Dia bahkan menyebutkan, sekali lagi Jane berubah menjadi Thor maka dia akan mati. Tapi, dia tidak peduli akan hal itu dan akhirnya berubah menjadi Thor dan bertarung melawan Mangog untuk mempertahankan Asgard, dan akhirnya dia pun tewas.

Kebaikan dan tindakan heroik itulah yang membuat Jane dianggap sebagai Thor yang paling baik, meskipun Thor Odinson pun melakukan berbagai pengorbanan, contohnya dalam cerita War of the Realms. Bahkan Odin pun mengakui tindakan heroik dari sang anak, dan menyerahkan kekuasaan Asgard kepadanya. Tapi, Jane tetap dianggap yang paling baik.

Dia rela mengorbankan nyawanya untuk kepentingan banyak orang, dan hal itu juga diakui oleh Odin. Melihat apa yang dilakukan oleh Jane, Odin akhirnya membangkitkan kembali Jane dan merubahnya menjadi Valkyrie. Jane bukan hanya seorang pejuang yang tidak egois yang akan selalu bangkit meskipun dia sedang dalam keadaan terlemahnya, tapi juga dia sangat kuat.

Image result for mighty thor cancerJane bahkan lebih mampu menguasai Mjolnir, dan melebih kekuatan Thor dari bergai aspek seperti stamina, kecepatan, daya tahan, dan yang lainnya. Dalam Thor Vol.4 #5, kita diperlihatkan kemampuan Jane ketika dia mampu merubah arah dan juga sudut dari Mjolnir yang sedang dilempar dan dia juga bisa membuat Mjolnir berputar di sekitar musuhnya, membuat mereka terperangkap. Kemampuan untuk mengendalikan Mjolnir inilah yang membuatnya unggul dibandingkan Odinson.

Thor mungkin banyak belajar banyak hal dari manusia, namun Jane lebih banyak kehilangan yang dia cintai yang membuatnya menjadi semakin kuat. Sudah banyak yang dia lalui, namun dia melewatinya dengan sangat tegar. Dan beruntung, Taika Waititi akhirnya mau mengangkat cerita tentang Mighty Thor dalam film Love and Thunder nanti.