Fall Guys: Ultimate Knockout akan mendapatkan versi mobile di China, yang berarti game tersebut kemungkinan akan tiba lebih dulu di smartphone sebelum diporting ke Nintendo Switch atau Xbox One. Tweet dari Danial Ahmad telah mengungkapkan bahwa perusahaan game asal Cina bernama Bilibili sekarang telah memiliki hak untuk menerbitkan versi mobile Fall Guys. Untuk saat ini game Fall Guys: Ultimate Knockout hanya tersedia di PC dan PlayStation 4.

Dibuatnya versi mobile dari sebuah video game memang tidak terlalu mengejutkan, mengingat betapa besarnya pasar mobile dan potensi keuntungan yang didapatkan. Sejauh ini game mobile berpenghasilan besar adalah Pokemon Go yang telah menghasilkan lebih dari 3 milliar dolar. Tentunya Mediatonic serta Devolver Digital selaku pengembang Fall Guys: Ultimate Knockout akan berusaha untuk mendapatkan keuntungan lebih besar dari versi mobile Fall Guys: Ultimate Knockout.

Mungkin saja mereka juga akan segera mengumumkan secara resmi porting gamenya untuk Switch dan Xbox One di Gamescom mendatang. Walau Switch dan Xbox One telah terjual lebih dari 100 juta konsol (jika dikombinasikan), tetapi belakangan ada penurunan pembelian dibandingkan dengan pasar penjualan smartphone yang semakin meningkat. Walau begitu, Fall Guys: Ultimate Knockout hampir pasti dirilis ke Switch dan Xbox One di masa depan.

Karena game ini ringan dan tidak membebani perangkat keras dari sebuah konsol, tentunya game ini memiliki daya tarik yang besar selama bertahun-tahun mendatang. Mungkin juga bahwa game ini akan juga rilis di PlayStation 5 dan Xbox Series X di masa depan. Kita tunggu aja ya Geeks perkembangan game ini.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/