Mengapa Safin Menjadi Villain Utamanya

Apakah Fukunaga dan timnya akan mencoba untuk seminimal mungkin menghadirkan Blofeld demi memberikan sorotan kepada Safin, masih harus kita nantikan. Seperti yang disebutkan di atas, dalam trailernya kita bisa simpulkan bahwa Blofeld mengetahui apa yang tidak diketahui oleh Bond. Sangat disayangkan jika kemudian Fukunaga melakukan apa yang menjadi masalah utama di film Spectre, yaitu menjadikan Blofeld sebagai sumber dari semua bencana Bond.

Karena itulah, kemungkinan besar Waltz hanya akan muncul sebagai cameo saja. Namun, jika kemudian teori para fans tentang kaburnya Blofeld benar, maka cerita dari film Skyfall akan kembali terulang dan rasanya para penonton tidak menginginkan hal itu. Menghadirkan Safin sebagai villain utama filmnya lebih dirasa masuk akal.

Fukunaga bisa jadi akan memperkenalkan Safin sebagai seorang villain yang lebih tangguh, lebih cerdas, dan lebih mumpuni untuk menjadi lawan baru bagi Bond dibandingkan Blofeld. Sebuah evolusi bagi penjahat yang dihadapi oleh Bond. Para fans tentunya akan senang melihat penampilan maksimal dari Daniel Craig, ketika karakternya harus menghadapi villain yang jauh lebih kejam dan jahat dibandingkan Blofeld atau penjahat-penjahat sebelumnya.

1
2
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.