Para penggemar Star Wars dan juga The Mandalorian beberapa waktu yang lalu sempat mendapatkan kabar yang sangat menyenangkan, dimana karakter Ahsoka bakal dimunculkan dalam musim kedua series The Mandalorian. Tapi, hal tersebut membuat banyak para fans bertanya-tanya tentang Ahsoka, salah satunya adalah apa yang sedang Ahsoka lakukan di masa tersebut?

Ahsoka sendiri adalah karakter Star Wars favorit para fans pertama yang bakalan muncul sebagai bintang tamu di series The Mandalorian musim kedua. Ahsoka muncul pertama kali sebagai Padawan dari Anakin Skywalker dalam seri animasi Star Wars: The Clone Wars, yang mana setting waktunya adalah antara Attack of the Clones dan Revenge of the Sith.

Petualangannya masih berlanjut dalam seri The Clone Wars, bahkan sekarang Disney Plus udah merilis berbagai episode baru untuk musim terakhirnya. Secara timeline, kemunculan terakhir Ahsoka adalah ketika dia menjadi Fulcrum – sebutan untuk orang memberikan informasi secara anonim kepada pasukan Rebellion – dalam Star Wars Rebels.

Ahsoka kemudian menjadi salah satu anggota populer dari the Ghost Crew di series Star Wars Rebels musim kedua. Dan sampai series tersebut selesai, Ahsoka masih belum kembali muncul. Masih belum diketahui secara pasti dimana posisi Ahsoka diantara peristiwa Battle of Malachor dan kejatuhan dari the Empire. Masa itu adalah masa yang sempurna bagi para pasukan pemberontak buat bertarung melawan Palpatine dan pasukannya.

Dalam cerita akhir Star Wars Rebels diperlihatkan bahwa Ahsoka kembali ke Lothan dimana dia bergabung dengan seorang Mandalorian dari Ghost Crew, yaitu Sabine, untuk mencari Ezra Bridger yang hilang di wilayah Unknown. Sejak saat itulah belum lagi petunjuk dimana keberadaan Ahsoka dan inilah yang pertanyaan yang muncul dalam benak para fans.

Mengingat The Mandalorian bersetting 50 tahun atau setengah dekade setelah peristiwa Return of the Jedi, ada kemungkinan kalau Ahsoka masih bersama Sabine melanjutkan misi mereka – kecuali diceritakan kalau mereka udah menemukan sang Jedi tersebut. Belum ada informasi apakah Sabine bakalan muncul di musim kedua series ini, kalau tidak artinya Ahsoka sudah meninggalkan Sabine setelah berhasil menemukan Ezra.

Belum banyak juga informasi tentang peran Ahsoka dalam series The Mandalorian musim kedua ini. laporan terakhir memberikan petunjuk kalau Ahsoka bukanlah bintang tamu reguler, yang artinya dia mungkin hanya muncul di satu atau dua episode saja. Tapi, terlepas dari itu semua penampilannya di series ini bisa mengarah pada sesuatu yang lebih besar.

Bisa jadi Ahsoka akan mendapatkan seriesnya sendiri di Disney Plus, sesuatu yang udah lama diinginkan oleh para fans. kita tunggu aja ya Geeks penampilan Ahsoka di The Mandalorian musim kedua, dan apa dampak dari kemunculannya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.