Perseteruan antara Batman dan Joker memang udah terjadi sejak dulu, bahkan sejak pertama kali mereka berdua diperkenalkan oleh DC. Banyak fans yang bilang kalau Joker memang bakalan selalu jadi musuh bebuyutan dari Batman. Di banyak medium – komik, game, film – Batman selalu diperlihatkan menjadi musuh utama dari Joker, dan begitu juga sebaliknya.

Tapi, gimana kalau Joker berencana buat mengakhiri semuanya? Event “Joker War” udah jadi salah satu cerita yang dijanjiin oleh DC, dan udah diberi petunjuk tentang apa yang terjadi di peristiwa itu sejak akhir komik Batman yang ditulis oleh Tom King. Dalam epilog di volume 85, salah satu bawahan Joker memberikan kabar kalau Superman akhirnya mengumumkan identitas rahasianya kepada orang-orang.

Menurut badut tersebut, Batman juga bakalan melakukan hal yang sama dengan Superman. Badut tersebut kemudian memberikan saran kepada Joker, untuk menyerang Batman dengan mengandalkan pengetahuannya tentang sosok Bruce Wayne itu “selagi hal ini menjadi hal yang sangat berguna.” Dan akhirnya Joker pun setuju dengan ide bawahannya tersebut.

Dalam solicitation komik Batman #96 dan #97 yang ditulis oleh James Tynion IV dan Jorge Jimenez, memperlihatkan kalau Joker lagi membangun pasukannya. Yang mengerikan adalah para pasukannya tersebut bakal diberikan senjata yang belum pernah digunakan oleh Joker sebelumnya. Dalam solicitation tersebut juga disebutin kalau serangan gas beracun Joker bakalan mengancam keamanan kota Gotham, yang memaksa Batman sampai ke titik terakhirnya.

Tapi, Batman gak bakalan sendirian. Dia juga mendapatkan bantuan dari Harley Quinn, Catwoman, dan juga sosok baru muncul bernama Clownhunter. Dalam gambar sampul Batman #97 kita diperlihatkan Batman yang memuntahkan gas berwarna hijau dari dalam tubuhnya, sambil dirantai di tanah. Gambar yang mengerikan ini adalah sebagian kecil dari horor yang dijanjiin oleh James Tynion dalam cerita ini.

Menjelang Joker War ini, sepertinya sang badut gila tidak akan setengah-setengah melakukan aksinya. Lalu, apakah rencana Joker tersebut bakalan berhasil? Kita nantikan aja aja ya Geeks ceritanya. Untuk komik Batman #97 sendiri bakalan dirilis pada 17 Juni mendatang.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.