Dengan kesuksesan besar film-film Harry Potter, franchise Fantastic Beasts mulai membentuk “jalanya” sendiri dengan mengungkapkan berbagai rahasia terdalam dan rahasia yang belum terungkap dari kisah di dunia penyihir. Meskipun di film pertamanya kita disuguhkan dengan sesuatu yang baru tapi, di film The Crimes of Grindewald kita kembali masuk ke wilayah cerita Harry Potter.

Contohnya adalah Hogwarts yang kembali dimunculkan, Dumbledore, juga bentuk manusia dari Nagini. Tapi satu karakter yang sudah lama ingin diketahui sama para para fans Harry Potter adalah Leta Lastrange. Di film pertamanya, Leta hanya muncul di sebuah foto yang dimiliki oleh Newt. Di film The Crimes of Grindewald, Leta Lastrange menjadi sebuah karakter penting, bersama dengan semua keluarganya.

Tentang Leta Lastrange

Leta Lastrange sempat menjalin sebuah hubungan yang sangat dekat dengan Newt Scamander. Newt dan Leta bahkan sempat satu sekolah di Hogwarts. Saking dekatnya, berdasarkan companion book di film Fantastic Beasts, Newt pernah ngelindungin Leta dari hukumannya yaitu dikeluarkan dari Hogwarts. Leta melakukan sebuah percobaan kepada seorang siswa bernama Jarvey dan Newt pun jadi orang yang disalahkan dan dihukum.

Tapi, di film The Crimes of Grindewald Leta akhirnya bertunangan dengan Theseus Scamander, adik Newt. Meskipun Leta sudah memilih Theseus, nyatanya Newt masih memendam rasa kepada Leta. Di film The Crimes of Grindewald juga kita seakan diberi tahu kalau Leta adalah adik tiri dari Credence Barebone. Teori  yang Dikisahkan kalau Credence dikirim ke New York demi melindungi nyawanya dan kemudian diadopsi.

Kisah tentang Credence itu kemudian “dibantah” di akhir filmnya. Saat perjalanan ke Amerika, Leta sengaja menukar bayi Corvus dengan bayi lainnya yang ada di kapal itu dan kemudian “tidak sengaja’ membunuh adiknya. Leta sendiri meninggal saat dirinya melindungi Theseus dengan masuk ke api milik Grindewald. Pertanyaan besar yang masih tersisa adalah apakah Leta punya darah yang sama dengan Bellatrix?

Menelusuri Pohon Keluarga Lestrange

Nama Lestrange sendiri berasal dari kata “l’étrange,” yang artinya adalah yang teraneh dan berdasarkan kisah Harry Potter, keluar Lastrange berasal dari Inggris. Keluarga Lastrange adalah salah satu keluarga darah-murni tertua di dunia sihir. Keluarga Lastrange juga dikenal dengan perkawinannya dengan keluarga darah-murni lainnya demi mempertahankan darah-murni mereka. Hal ini membuat keluarga Lastrange semakin sulit untuk ditelusuri.

Di film The Crimes of Grindewald, kita diperlihatkan sekilas tentang silsilah dari Corvus awal, yang kemudian merujuk langsung kepada Leta Lestrange dan Corvus V. Tidak ada tanggal lahir di akar pohon keluarga tersebut setidaknya sampai Leta lahir. Menurut hasil perikiraan para fans berdasarkan Leta masuk ke Horwarts, Leta diperkirakan lahir antara 1 September 1896 dan 31 Agustus 1897.

Satu detail yang signifikan dari silsilah Corvus , yang bisa menuntun kita kepada Bellatrix, adalah keluarga Rosier. Anggota keluarga Rosier menikahi keluarga Lestrange tiga generasi sebelum Leta lahir, yang membuat Leta juga punya darah keluarga Rosier. Druella Rosier, anggota keluarga lainnya dari keluarga Rosier, menikahi keluarga Lestrange yang berada di luar akar keluarga.

Druella sendiri merupakan ibu dari Narcissa Malfoy, Andromeda Tonks, dan Bellatrix Black. Secara gak sengaja, keluarga Rosier lainnya, Vinda Rosier, muncul di film The Crimes of Grindewald sebagai salah satu pengikut Grindewald. Tapi, yang anehnya adalah dia tidak muncul di pohon keluarga yang terhubung ke keluarga Lestrange.

Silsilah Keluarga Radolphus

Selain silsilah Corvus Lastrange, silsilah anggota Lestrange lainnya yang populer adalah Radolphus Lastrange. Silsilah Radolphus Lastrange dimulai sekitar abad 19. Radolphus sendiri adalah seorang penyihir dan pernah menjadi menteri sihir Inggris dan Irlandia di tahun 1835 sampai 1841. Tiga generasi berikutnya Bellatrix mulai masuk ke silsilah keluarga Lestrange.

Bellatrix Black menikahi Rodolphus Lestrange (cucu dari Radolphus Lestrange), yang merupakan seorang Death Eater. Pernikahannya dengan Bellatrix menyatukan tiga keluarga dalam satu silsilah yaitu Lestrange, Black, dan Rosier. Jadi, singkatnya, secara teknis Bellatrix memang gak punya darah murni dari keluarga Lestrange.

Penghubung Cabang Bellatrix

Dalam sebuah wawancara dengan The Independent, Zoe Kravitz, aktris yang memerankan Leta Lestrange di film The Crimes of Grindewald, mengatakan kalau dirinya berperan sebagai bibi buyut dari Helena Bonham Carter. Hal ini memberikan kita petunjuk kalau Leta berada di tiga generasi sebelum Bellatrix, yang mana artinya Bellatrix ada di generasi yang sama dengan Radolphus Lestrange.

Petunjuk ini juga bisa membuka sebuah “jalan” yang mempertemukan keduanya pada suatu titik di seri Fantastic Beasts. Jika terjadi, mungkin bisa memberikan kita hal krusial yang dibutuhkan untuk menyatukan dua cabang keluarga Lestrange. Tapi, jika kita kembali ke tanggal yang ada di pohon keluarga, artinya Leta lahir 50 tahun setelah Radolphus menjadi menteri sihir.

Leta Adalah Lestrange Paling Penting

Keluarga Lestrange mungkin memang misterius, mirip seperti karakternya yang muncul di filmnya. Tapi, berdasarkan pernyataan dari Kravitz diatas, cabang yang hilang tersebut pasti terhubung dalam sebuah cara yang sampai saat ini belum kita ketahui. Mudah-mudahan saja dalam tiga film Fantastic Beasts kedepan, kita bisa tahu bagaimana cabang-cabang yang hilang tersebut terhubung.

Tapi, kalau boleh berspekulasi, ada kemungkinan keluarga Leta kembali menikah dengan keluarga Rosier ketika Radolphus Lestrange masih hidup, menyatukan hubungan keluarga tersebut sebelum Bellatrix lahir, dan membuat Leta Lestrange menjadi karakter penting tanpa kita sadari. Mungkin juga misteri tentang Vinda Rosier adalah kunci dari semua misteri ini. Satu hal penting yang bisa kita simpulkan dari misteri ini adalah silsilah keluarga penyihir darah-murni benar-benar sangat rumit, benar Geeks?

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.