Dengan ketenaran Marvel seperti sekarang ini, masuk akal mengapa banyak perusahaan kreatif memanfaatkan para karakter Marvel sebagai bagian dari produk mereka. Berkat Marvel Studios yang terus aktif membuat tayangan Marvel Cinematic Universe, makin banyak penggemar yang menyukai karakter dari Marvel Universe. Hal itu membuat setiap produk yang berhubungan dengan Marvel Universe menjadi sangat laris di pasaran, termasuk mainan, merchandise, aksesoris, komik, tayangan serial, film, dan bahkan game.

Khusus untuk game, sepertinya Marvel Games sedang sangat sibuk mengembangkan game-game Marvel yang akan dirilis pada masa mendatang. Untuk saat ini saja beberapa studio game sedang mengembangkan berbagai macam game menarik, termasuk Marvel’s Spider-Man 2 dan Wolverine dari Insomniac Games, kemudian game RPG taktik Midnight Suns dari 2K Games, dan juga DLC Marvel’s Avengers dan game baru Guardians of the Galaxy dari Square Enix. Dan sekarang, kabarnya Marvel akan mempunyai game baru lagi.

Baru-baru ini, menurut Nick Baker dari saluran Youtube XboxEra, saat ini ada sebuah game baru multiplayer Marvel yang sedang dikembangkan. Tidak ada informasi lain yang disampaikan oleh Baker, selain kabar mengenai gamenya yang eksklusif untuk PlayStation 5. Melihat keberhasilan Marvel’s Spider-Man (2018) di PlayStation 5 yang sangat disukai oleh para penggemar di seluruh dunia, cukup masuk akal mengapa game baru tersebut mengejar pasar PlayStation 5 yang digadang-gadang akan menjadi konsol terbaik.

Jika benar game keenam Marvel sedang dikembangkan dengan fitur multiplayer, hal tersebut sepertinya akan disambut baik oleh para penggemar, karena dengan begitu mereka akan mendapatkan game baru yang bisa dimainkan secara online dengan para penggemar lain di seluruh dunia. Belum diketahui game multiplayer seperti apa yang sedang dikembangkan oleh Marvel tersebut, apakah game pertarungan atau game petualangan? Kita nantikan saja kabar selanjutnya mengenai game baru ini ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.