Beberapa shinobi Konoha memang memiliki kekuatan dahsyat namun ada dari mereka yang diketahui gagal untuk menjadi seorang Jonin akibat berbagai alasan. Dalam cerita Naruto ada beberapa tingkatan dari para shinobi yang menunjukan level mereka. Dimulai dari Gennin, kemudian meningkat ke tahan menengah yaitu Chuunin, dan Jonin adalah tingkatan yang paling tinggi. Beberapa shinobi Konoha dalam di universe Naruto diketahui gagal untuk menjadi seorang Jonin. Siapa saja?

10Iruka Umino

Shinobi Konoha di dunia Naruto yang gagal menjadi Jonin pertama adalah Iruka Umino. Dari semua karakter-karakter hebat yang ada di series Naruto, Iruka Umino adalah salah satu diantara para karakter yang dianggap penting dalam ceritanya. Iruka adalah sosok guru bagi Naruto sebelum Kakashi muncul dan dia adalah sosok yang menjaga Naruto disaat tidak semua orang mau melakukannya.

Iruka juga selalu mengawasinya tumbuh bahkan ketika Naruto menjadi seorang anak yang nakal dan aktif. Dia selalu ada disaat Naruto membutuhkan teman untuk bicara. Iruka tidak pernah memahami mengapa orang-orang membenci Naruto, yang harus kehilangan kedua orang tuanya. Iruka paham bahwa Naruto tidak pernah meminta Kurama berada di dalam tubuhnya. Iruka paham bahwa Naruto tidak tahu, pada saat itu, bahwa dia adalah wadah bagi monster berbahaya.

Sejak awal kemunculannya sampai kemudian akhir hayatnya, Iruka merupakan sosok ayah bagi Naruto. Meskipun Iruka pada dasarnya hanyalah seorang instruktur di akademi ninja, dia selalu berusaha untuk melindungi Naruto. Padahal, level atau tingkatan dari Iruka sendiri merupakan Chunnin dan belum pernah lagi dia berusaha untuk meningkatkan level tersebut di sepanjang ceritanya.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.