Power Rangers adalah pahlawan super yang terdiri dari sekelompok remaja atau pemuda yang dipilih untuk melindungi dunia dari ancaman kejahatan. Mereka juga memiliki bakat khusus atau keahlian yang membedakan dari orang lain. Setiap tim Power Rangers biasanya terdiri dari lima atau lebih anggota yang mewakili warna-warna yang berbeda, seperti merah, biru, kuning, hitam, dan pink. Setiap anggota tim memiliki kostum khusus dengan warna yang sesuai. Meskipun Power Rangers sangat kuat, tetapi bukan berarti mereka tidak bisa dikalahkan. Ternyata ada beberapa kematian Power Rangers yang dianggap paling tragis. Apa saja?

10Mighty Morphin Power Rangers: Once & Always

Trini adalah karakter yang diciptakan khusus untuk Mighty Morphin Power Rangers. Dia pertama kali muncul dalam episode perdana seriesnya yang ditayangkan pada tahun 1993. Trini digambarkan sebagai seorang gadis yang tenang, bijaksana, dan penuh empati. Dia sering berperan sebagai mediator di antara anggota tim Power Rangers, mencoba menyelesaikan konflik dengan damai.

Pada tahun 2001, secara mengejutkan, Thuy Trang, pemeran Trini Kwan, dikabarkan meninggal dunia secara tragis pada tanggal 3 September. Setelah kematian pemerannya, kita tidak pernah diceritakan tentang apa yang terjadi kepada Trini di alam semesta Power Rangers. Namun setelah Power Rangers kuning muncul kembali, dia selalu mengenakan helm, tanpa memperlihatkan wajah asli Trimia.

Setelah itu, Rangers kuning justru diceritakan mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan Ranger biru dari serangan Rita Repulsa. Kematian Power Rangers Trini kemudian dianggap tragis, dengan putrinya, Minh, yang akhirnya menjadi Rangers kuning di Mighty Morphin. Trini mungkin telah tewas, tetapi ingatan penggemar akan sosoknya tidak akan pernah hilang.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/