Dalam sebuah wawancara dengan Comicbook.com, para penulis series What If, A.C. Bradley, Matt Chauncey, dan Bryan Andrews membahas sedikit detail tentang What If Season 2. Mereka membahas bagaimana mereka memilih karakter Marvel untuk ditampilkan dalam series tersebut. Banyak penggemar bertanya-tanya mengapa Captain America baru yaitu Sam Wilson tidak muncul dalam dua musim series tersebut.

Ternyata tim kreatif mengetahui bahwa ada sesuatu yang sedang dipersiapkan dengan Anthony Mackie dan karakter yang dia perankan itu. Namun, mereka tidak bisa menampilkan saat Sam Wilson mengangkat perisai Captain America dalam series What If karena aksinya tersebut harus ditampilkan lebih dulu dalam proyek live action MCU. Akibat adanya perubahan jadwal yang disebabkan pandemi, itu berarti tidak ada Sam Wilson sebagai Captain America selama dua musim What If.

“Kami juga tidak bisa menghadirkan Captain America versi Sam Wilson karena kami tidak tahu kapan itu (proyek live action yang menampilkan Sam Wilson) akan dirilis,” ujar Bradley. “Saat itu, kami menulis Season 2 sementara pengambilan gambar The Falcon and The Winter Soldier dihentikan dan naskahnya sedang diubah karena alasan lain. Kami tidak tahu kapan sesuatu akan ditayangkan. Jadi, kami tidak bisa menyentuhnya karena kami tidak diizinkan untuk memperkenalkan (Captain America baru versi Sam Wilson)… Itu masuk akal, biarkan karakter tersebut hidup dalam live action terlebih dahulu baru kemudian bermain di multiverse.”

Informasi ini juga mendukung apa yang telah dikatakan tim kreatif dalam wawancara baru-baru ini. Bradley menjelaskan kepada IGN bahwa Marvel ingin musim pertama What if berfokus pada karakter-karakter andalannya. “Jadi terasa seperti generasi pahlawan baru yang akhirnya mendapatkan waktu mereka untuk bersinar di musim kedua, itulah karena memang begitu.”

Sebenarnya tidak lama lagi kita akan melihat aksi Sam Wilson dalam film solonya yaitu Captain America: Brave New World. Jika tidak ada halangan, film tersebut akan rilis pada 2025. Tadinya filmnya akan rilis tahun ini, tetapi karena adanya mogok kerja yang terjadi di Hollywood, rilis film tersebut pun ditunda ke tahun depan. Akan sangat menarik melihat debut Captain America baru nanti. Kita tunggu aja ya Geeks perilisan film tersebut nanti.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/