Merchandise resmi dari film Godzilla x Kong: The New Empire telah mengungkapkan detail tentang titan baru yang akan muncul dalam film tersebut. Film yang masih menjadi bagian dari Monsterverse ini akan menampilkan karakter utamanya, Kong dan Godzilla, yang akan bekerja sama melawan Skar King, seekor kera jahat yang mengancam keamanan dunia. Titan-titan lainnya juga akan diperkenalkan dalam film ini, termasuk Suko, seekor bayi kera mirip Kong.
Nah baru-baru ini, bocoran gambar yang memperlihatkan mainan resmi buatan Playmates Toys untuk Godzilla x Kong: The New Empire telah beredar di internet. Mainan tersebut mengungkap para titan yang akan muncul. Contohnya adalah Godzilla “Evolved”, dengan duri berwarna merah muda. Selain itu, ada juga Kong yang tampak memiliki senjata baru bernama “B.E.A.S.T. Glove.” Sementara Skar King juga diperlihatkan di mana dia juga akan memiliki senjata yang diberi nama “Whiplash.”
Nah menariknya, mainan ini juga memperlihatkan penampilan dari titan kecil baru bernama Suko dan mengungkap kehadiran Titan Doug yang sebelumnya melakukan cameo dalam Godzilla vs. Kong. Penampilan mereka bisa kalian lihat di atas. Banyak detail kecil terungkap berkat mainan ini. Asal-usul sarung tangan Kong yang sebelumnya menjadi misteri, kini mulai terkuak. Tampaknya, senjata tersebut telah dirancang oleh kelompok yang disebut B.E.A.S.T.
Kelompok B.E.A.S.T mungkin memainkan peran kunci dalam film, mungkin menyediakan senjata kepada Kong dan Godzilla untuk mencegah kehancuran seperti akhir Godzilla vs. Kong terulang. Mainan-mainan ini juga mengkonfirmasi bahwa Godzilla entah bagaimana akan mengalami evolusi, dengan kilau merah muda barunya menandakan perubahan besar dalam segi kekuatan. Selain itu, mainan Suko dan Doug menunjukkan bahwa pasangan ini mungkin memiliki hubungan serupa dengan titan-titan utama dalam film.
Keterlibatan langsung Suko dan Doug juga akan menarik untuk kita simak. Apakah keduanya akan melakukan perlawanan melawan Skar King? Dengan demikian, penggemar dapat mengantisipasi film Godzilla x Kong: The New Empire dengan lebih banyak kejutan dan ketegangan saat detail baru tentang titan-titan ini terus terungkap. Kita tunggu aja ya Geeks informasi tentang filmnya nanti.