Pembuatan sebuah film memang melibatkan banyak orang. Biasanya untuk menyelesaikan film, dibutuhkan ribuan orang untuk menyelesaikannya. Dan ketika dibuat, mereka yang terlibat akan menjaga kerahasiaan filmnya dengan sangat ketat, untuk mencegah bocornya informasi tentang filmnya. Contohnya saat naskah Scream 2 bocor ke publik, yang menyebabkan perombakan besar pada naskahnya. Dan yang lebih buruk lagi jika sebuah film dibajak atau bocor sebelum filmnya dirilis. Nah itu juga yang terjadi terhadap beberapa film dalam daftar ini. Berikut adalah film yang bocor sebelum filmnya dirilis.

7Zombieland

Zombieland juga sempat lebih dulu bocor, sebelum dirilis. Dilansir Digital Spy, film tersebut telah diunduh ribuan kali sehingga penulis Rhett Reese mengeluarkan pernyataan, “Zombieland saat ini (ketika itu) merpakan film yang paling banyak dibajak di torrent. Lebih dari satu juta unduhan dan terus bertambah. Sangat menyedihkan. Ini sangat mempengaruhi kemungkinan Zombieland 2.”

Meski mengalami kebocoran data, dan versi bajakannya banyak diunduh, tetapi pada akhirnya film Zombieland 2 dibuat satu dekade kemudian. Dan jika filmnya tidak bocor ke publik, mungkin ada lebih banyak orang yang menonton film Zombieland di bioskop. Zombieland menceritakan tentang perjalanan empat orang yang mencoba bertahan hidup di dunia yang dipenuhi zombie setelah wabah virus mengubah sebagian besar manusia menjadi zombie ganas.

Para karakter utama menggunakan nama-nama tempat sebagai nama panggilan untuk menghindari keterikatan emosional satu sama lain. Columbus, seorang pria muda yang cemas, bertemu dengan Tallahassee, seorang pria kasar dan gesit yang mahir dalam membunuh zombie. Bersama-sama, mereka bertemu dengan dua wanita, Wichita dan Little Rock, yang memiliki trik licik mereka sendiri untuk bertahan hidup.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/