Film adaptasi Dead by Daylight dipastikan akan terus dibuat. Geeks tentunya sudah tidak asing dengan nama besar game Dead by Daylight. Game horor multiplayer tersebut pertama kali rilis untuk PC pada tahun 2016, di mana game tersebut mengikuti empat pemain yang harus berjuang untuk bertahan hidup melawan pembunuh kejam, yang juga dikendalikan oleh pemain lain. Di sini, keempat pemain tersebut harus mencoba melarikan diri, sebelum pembunuh tersebut mampu menangkap mereka satu persatu.

Nah menariknya, pada Maret 2023, sebuah film Dead by Daylight direncanakan akan dibuat. Tetapi sejak itu, tidak banyak informasi dari filmnya yang terungkap. Banyak yang menganggap bahwa film tersebut dibatalkan, apalagi setelah banyaknya film adaptasi game yang berujung kegagalan. Tetapi baru-baru ini, Blumhouse mengkonfirmasi bahwa mereka masih akan terus membuat film Dead by Daylight.

Wakil presiden Blumhouse, Ryan Turek, membagikan update terbaru mengenai film ini. Sebagai penggemar setia Dead by Daylight, Turek menjelaskan bahwa ia dan timnya masih berupaya menyelesaikan pengembangan film ini. “Saya akan mengatakan bahwa salah satu proyek yang aktif adalah Dead by Daylight, yang merupakan adaptasi dari game yang telah ada selama tujuh tahun.” Ungkap Turek.

Turek menambahkan, “Pelajaran yang kita dapatkan dari (film) Five Nights at Freddy’s adalah, tentu saja membuat film adaptasi game untuk para penggemar. Saya adalah penggemar berat Dead by Daylight. Saya memainkannya, meskipun saya beralih ke permainan baru seperti Alan Wake 2, dan saya berkata, ‘Ayo mainkan Alan Wake 2 malam ini… Eh, saya akan memainkan Dead by Daylight dan menjadi pembunuh malam ini.’ Saya sangat bersemangat tentang itu, dan kami sedang memikirkan secara kreatif cara masuk ke dalamnya.”

Seperti yang disebutkan di atas, bahwa baru-baru ini, Blumhouse merilis sebuah film adaptasi game horor yaitu Five Nights at Freddy’s. Meskipun Five Nights at Freddy’s mendapat kritik, tetapi film tersebut sukses secara komersial dengan mendapatkan pendapatan sebesar $295 juta di seluruh dunia. Ini membuktikan bahwa masih ada pangsa pasar yang besar film horor adaptasi game. Keberhasilan Five Nights at Freddy’s menunjukkan bahwa Dead by Daylight bisa mendapatkan respon serupa.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/