Untuk menjamin sebuah film bagus, seorang aktor tentu saja harus totalitas dalam memerankan seorang karakter. Jika sang aktor gagal, bukan tidak mungkin filmnya juga berakhir gagal. Karena itulah peranan seorang aktor menjadi sangat penting dalam sebuah film. Nah menariknya nih Geeks, di film-film Hollywood, ternyata ada beberapa adegan yang benar-benar menampilkan saat sang aktor kesakitan karena terluka. Adegan-adegannya memang tampak nyata, sehingga kita tidak sadar bahwa dibalik adegan tersebut, ternyata ada insiden yang terjadi. Apa saja adegan itu? Simak berikut ini Geeks!

10Leonardo DiCaprio

DiCaprio memang terkenal totalitas dalam sebuah film. Dia tak ragu untuk melakukan improvisasi, sehingga membuat beberapa adegan pada akhirnya berbeda dari naskah. Nah dalam film Django Unchained besutan Quentin Tarantino, DiCaprio bahkan melakukan improvisasi ekstrem saat memerankan karakter Monsieur Candie. Saat melakukan syuting, DiCaprio memukul sebuah meja makan.

Tak disangka, pukulannya itu mengenai pecahan kaca atau gelas yang membuat tangannya berdarah sangat banyak. Tetapi DiCaprio terus melanjutkan aktingnya itu, dan adegan pun terus bergulir. Aktor ini memang tidak menunjukkan kesakitan saat adegan itu. Dalam versi final filmnya, adegan itulah yang benar-benar diambil. Sehingga darah yang mengucur dari tangannya, benar-benar darah asli dari tangannya, bukan efek tambahan atau CGI sekalipun.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/