Dunkirk adalah salah satu film bergenre perang dari sutradara Christopher Nolan yang dirilis tahun 2017 silam. Terinspirasi dari peristiwa nyata, plot filmnya sendiri menceritakan evakuasi militer Blok Sekutu dari kota Dunkirk, Prancis, selama Perang Dunia II. Film ini banyak dipuji karena punya sinematografi yang mengagumkan dengan ketegangan yang mendalam. Namun, seperti kebanyakan film berbasis sejarah, ada beberapa adegan di dalamnya yang mengalami beberapa penyimpangan dari kejadian sebenarnya. Berikut ini adalah lima adegan dalam film Dunkirk yang melenceng dari sejarah!

Karakter yang Tidak Ada dalam Sejarah

Selain sinematografinya yang ciamik, jajaran karakter dan pemeran Dunkirk juga menjadi alasan kuat mengapa filmnya berhasil mememangkan tiga dari delapan nominasi Oscar. Namun tahukah kalian bahwa sebenarnya ada beberapa karakter penting dalam adegan film Dunkirk yang melenceng dari sejarah aslinya. Misalnya Komandan Bolton dari aktor Kenneth Branagh yang ternyata merupakan gabungan dari beberapa tokoh asli, termasuk Komandan James Campbell Clouston dan Kapten Bill Tennant. Kemudian Peter Dawson dari aktor Tom Glynn-Carney yang malah terinspirasi dari perwira kapal Titanic, Charles Lightoller, serta karakter fiktif lainnya yang sengaja dihadirkan untuk kebutuhan film.

Penggambaran Pesawat Jerman

Kalina mungkin setuju bahwa adegan dogfight atau pertempuran antara pesawat tempur di film Dunkirk adalah salah satu momen paling seru sekaligus menegangkan. Di filmnya, pesawat tempur Jerman yang harus dihadapi oleh karakter Farrier (Tom Hardy) dan Collins (Jack Lowden) memiliki moncong persawat yang diwarnai kuning terang. Bagi orang awam mungkin ciri-ciri pesawat tersebut memang benar-benar ada di dunia nyata. Faktanya penggambaran pesawat Jerman dalam adegan Dunkirk tersebut melenceng dari sejarah, karena Nazi baru mewarnai moncong pesawatnya beberapa bulan setelah peristiwa asli. Di mana hal itu dilakukan untuk membedakannya dengan pesawat Blok Sekutu.

Cuaca Ekstrem Saat Evakuasi Dunkirk

Satu lagi adegan melenceng dari film Dunkirk yang sengaja dihadirkan untuk kebutuhan cerita adalah cuaca saat evakuasi dilakukan di pantai Dunkirk, Prancis. Dalam film Nolan kita disuguhkan pada adegan evakuasi yang menegangkan di mana para perwira Blok Sekutu harus menunggu kapal-kapal penyelamat saat langit mulai gelap dan gempuran ombak makin membesar. Ternyata cuaca asli saat melakukan evakuasinya tidak seekstrem yang digambarkan filmnya. Bahkan para veteran perang asli yang menonton Dunkirk di bioskop mengaku bahwa filmnya “jauh lebih berisik dari pertempuran asli.”

Keterlibatan Tentara Perancis yang Minim

Pada saat penayangannya, film Dunkirk sempat memicu amarah dari negara Prancis karena para tentara veteran mereka hanya mempunyai porsi kecil dalam pertempuran. Pada kenyataannya bukan hanya porsi adegan Dunkirk saja yang melenceng dari sejarah. Menjelang evakuasi pantai di filmnya, perwira Inggris diceritakan memberi tahu tentara Prancis bahwa kapal Inggris hanya untuk tentara mereka. Pada kenyataannya, saat evakuasi dilakukan tercatat ada 123.000 tentara Prancis dari total 338.000 tentara yang diselamatkan. Artinya sepertiga tentara dalam peristiwa Dunkirk adalah tentara Prancis.

Jumlah Relawan Sipil yang Didramatisir

Di ending film Dunkirk kita diperlihatkan pada adegan heroik di mana para warga sipil datang dengan kapal-kapal kecilnya untuk membantu evakuasi para tentara di pantai Dunkirk. Meskipun adegan kapal penyelamat di film Dunkirk tersebut adalah kenyataan sejarah, tetapi jumlah relawan sipilnya yang justru melenceng dari sejarah. Menurut Asosiasi Dunkirk Little Ships, sebagian besar dari kapal-kapal tersebut sebenarnya diambil alih oleh pemerintah Inggris, di mana yang mengedarainya adalah para perwira Angkatan Laut yang ditugaskan untuk berlayar ke Dunkirk, bukan relawan sipil.

Itulah lima adegan film Dunkirk yang melenceng dari sejarah asli. Penyesuaian dan dramatisasi yang dihadirkan di filmnya ini tentunya merupakan langkah yang harus diambil oleh Christopher Nolan dan tim kreatifnya untuk membangun ketegangan dan keseruan di dalamnya. Sehingga para penonton bisa lebih menikmati semua adegan yang disuguhkan di film Dunkirk. Pada akhirnya terlepas dari perbedaan sejarah yang ada, film ini masih mampu menyajikan pandangan yang mengesankan tentang peristiwa bersejarah tersebut.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.