Jelang penayangan perdana series live action One Piece, saluran streaming Netflix baru saja membagikan trailer kedua yang memperlihatkan penampilan dari deretan karakter live action-nya. Mulai dari para karakter utama series Netflix yang diisi oleh kru Straw Hat Pirates, sampai tokoh penting dalam cerita One Piece seperti Gol D. Roger dan Mihawk.

Menariknya para penggemar tanah air sendiri justru melihat pengungkapan karakter ini dari sudut pandang komedi. Di mana banyak yang menyamakan para pemeran tokoh One Piece dengan artis atau selebritas Indonesia. Langsung saja simak kekocakannya di bawah ini, Geeks!

Monkey D. Luffy x Bryan Furran

tokoh one piece Netflix

Entah siapa yang mulai, tokoh live action pertama dari One Piece versi Netflix yang disamakan dengan selebritas Indonesia adalah Monkey D. Luffy dari aktor Inaki Godoy. Penampilan Godoy dianggap cukup mirip dengan influencer sekaligus YouTuber tanah air Brayn Furran. Dilihat dari fitur wajah, rambut, dan raut muka yang ekspresif, sekilas mereka memang terlihat cukup mirip.

Roronoa Zoro x Anang Hermansyah

tokoh one piece Netflix

Siapa yang tidak kenal dengan penyanyi sekaligus pencipta lagu Indonesia, Anang Hermansyah. Dengan menyandingkan foto saat rambutnya masih berwana hijau, tidak sedikit penggemar yang menyamakan ayah Aurel ini dengan salah satu tokoh penting Straw Hat Pirates di series Netflix’ One Piece, yaitu Roronoa Zoro yang diperankan aktor tampan Makenyu.

Usopp x Sakurta Ginting

tokoh one piece Netflix

Masih dari kru Straw Hat Pirates, tokoh Netflix’ One Piece selanjutnya yang disamakan dengan artis Indonesia adalah Usopp. Karakter yang diperankan oleh aktor Jacob Romero Gibson ini dianggap mirip dengan aktor tanah air Sakurta Ginting alias Kipli dari Kiamat Sudah Dekat. Salah satu alasannya mungkin karena karakteristiknya yang sama-sama jenaka.

Gol D. Roger x Opie Kumis

tokoh one piece Netflix

Dari kru Straw Hat Pirates kita beralih ke bajak laut legendaris Gol D. Roger yang membuat semesta One Piece bergejolak. Penampilan perdana dari salah satu tokoh penting di series Netflix’ One Piece ini justru dianggap mirip seperti pelawak Opie Kumis. Artis yang mempopulerkan pantun ‘masak aer’ ini memang punya kumis yang sekilas mirip seperti penampilan live action Gol D. Roger dari aktor Michael Dorman.

Shanks x Vincent Rompies

Jika mengacu pada gambar di atas, kalian mungkin akan sepakat bahwa penampilan tokoh Shanks di One Piece versi Netflix sekilas mirip dengan artis Indonesia Vincent Rompies. Alasannya mungkin karena bentuk wajah Vincent hampir mirip seperti aktor Peter Gadiot yang memerankan Shanks di series live action-nya.

Dracule Mihawk x Romy Rafael

Sama-sama berkumis dan berjanggut, salah satu tokoh penting di series Netflix’ One Piece yaitu Dracule Mihawk baru saja disamakan oleh sejumlah penggemar tanah air dengan ahli hipnotis Romy Rafael. Apalagi di Indonesia sendiri, Romy memang terkenal mempunyai fitur wajah bule sehingga cukup masuk akal jika dia jadi orang pertama yang terbayang setelah melihat penampilan aktor Steven Ward sebagai versi live action Mihawk.

Buggy x Aldi Taher

tokoh one piece Netflix

Terakhir, dan yang mungkin paling kocak, ternyata tidak sedikit penggemar tanah air yang melihat kemiripan dari tokoh live action Buggy di series Netflix’ One Piece dengan Aldi Taher. Tepatnya ketika artis kondtroversial ini memakai riasan badut di video klip lagu “Manusia Bodoh” dari Ada Band.

Bagaimana menurut kalian dengan semua cocoklogi ini, Geeks? Apakah para artis Indonesia di atas layak jadi pemeran pengganti di series One Piece versi Netflix? Terlepas dari semua candaannya, perlu kita ingat bahwa series live action One Piece ini dijadwalkan untuk tayang perdana pada tanggal 31 Agustus nanti hanya di saluran streaming Netflix.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.