Marvel Cinematic Universe merupakan rumah bagi banyak karakter menarik, mulai dari superhero sampai supervillain, yang telah berhasil memikat hati para penggemar selama lima belas tahun terakhir. Namun, tahukah kalian bahwa selain para karakter yang bisa kita lihat di berbagai series dan film MCU sejauh ini, ternyata ada juga superhero dan supervillain yang justru dihapus dari versi final tayangannya. Ada yang karena dianggap tidak cocok dengan jalan cerita atau justru terlalu dini untuk memunculkan karakternya. Berikut ini adalah sepuluh karakter baru MCU yang dihapus karena alasan yang beragam.

Beta Ray Bill

Beta Ray Bill adalah salah satu karakter baru MCU yang sayangnya dihapus dari film Thor: Ragnarok (2017) atas arahan Presiden Marvel Studios Kevin Feige. Dalam Marvel Comics sendiri Bill adalah alien bertubuh cyborg kuda yang terbukti mampu mengangkat palu Thor Mjolnir dan punya senjata andalan sendiri yang disebut Stormbreaker. Tadinya dia akan ditampilkan sebagai cameo oleh sutradara Taika Waititi di film Ragnarok, tetapi dilarang oleh Feige karena menurutnya menampilkan karakter sebesar Beta Ray Bill hanya sebagai cameo terasa tidak adil. Sayangnya sampai hari ini dia masih belum muncul juga.

Supergiant

Karakter MCU dihapus

Sebuah gambar konsep untuk film Avengers: Infinity Wars (2018) pernah mengungkap eksistensi Supergiant bersama anak buah Thanos lainnya di MCU. Sayangnya karakter baru MCU ini dihapus dari versi final filmnya, mungkin karena Ebony Maw, Cull Obsidian, Proxima Midnight, dan Corvus Glaive dianggap sudah cukup untuk membuat para Avengers kewalahan. Supergiant sendiri dikenal sebagai supervillain dari Marvel Comics yang mempunyai kemampuan telepati serta mampu melahap kecerdasan orang lain. Bisa dibayangkan betapa bahayanya jika dia jadi dimunculkan dan mengambil kecerdasan Iron Man, mungkin kisah Infinity Wars akan berakhir dengan tragedi yang lebih buruk.

Vampiro

Karakter MCU dihapus

Vampiro adalah nama dari salah satu Eternal Bumi yang eksis di Marvel Universe. Penampilannya sekilas mirip seperti Batman dari DC, hanya saja Vampiro mempunyai kekuatan fisik super, bisa terbang, dan mahir dalam bergulat. Tadinya Vampiro hampir melakukan debutnya di film Eternals (2021), tetapi entah mengapa karakter baru MCU ini akhirnya dihapus. Salah satu alasan paling masuk akal adalah mungkin karena sutradara Chloe Zhao merasa sepuluh Eternal Bumi, seperti Ikaris, Sersi, dan lain sebagainya sudah cukup padat untuk filmnya yang berdurasi kurang lebih dua jam setengah.

Bushman

Bushman adalah karakter mengerikan yang sempat akan dimunculkan di series Moon Knight (2022), tetapi akhirnya dihapus karena dianggap kurang ramah untuk ditampilkan di MCU. Dikenal dengan nama asli Raul Armand, Bushman adalah salah satu musuh bebuyutan Moon Knight di Marvel Comics yang terkenal mahir dalam pertarungan tangan kosong dan menggunakan senjata. Menurut produser sekalgus penulis Moon Knight Jeremy Slater, tim kreatif seriesnya sepakat untuk membuang karakternya dan menggantinya dengan karakter yang tidak terlalu brutal seperti Bushman, yaitu Arthur Harrow.

Nightmare

Karakter MCU dihapus

Karakter ikonis selanjutnya yang hampir jadi villain utama di MCU tetapi akhirnya dihapus adalah Nightmare yang mempunyai kekuatan untuk mewujudkan mimpi buruk seseorang. Di komiknya sendiri lewat ketakutan yang dirasakan oleh para korbannya, Nightmare terbukti bisa terus bertambah kuat sebagai penguasa Alam Mimpi. Debut MCU-nya yang gagal ini terungkap setelah gambar konsep untuk film Doctor Strange in the Multiverse of Madness (2022) memperlihatkan sosoknya tengah mengendarai kuda. Namun pada akhirnya MCU lebih memilih untuk menjadikan Scarlet Witch sebagai mimpi buruk bagi semua orang.

Balder Odinson

Karakter MCU dihapus

Balder Odinson adalah karakter baru MCU lainnya yang dihapus dari film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Dikenal sebagai saudara tiri Thor, baik di Marvel Comics maupun di mitologi Nordik, Balder adalah anak Thor dan Frigg yang dijuluki sebagai God of Light. Tidak lama setelah film Multiverse of Madness dirilis, sebuah storyboard yang batal dipakai filmnya memperlihatkan penampilan Balder sebagai salah satu anggota dari tim super Illuminati di Earth-838. Belum lama ini pemeran Scarlet Witch, Elizabeth Olsen mengonfirmasi bahwa sebenarnya tim kreatif MCU sudah menyiapkan kostum Balder untuk dipakai oleh aktor sekelas Daniel Craig. Sayangnya ide menarik tersebut tidak jadi dipakai.

Cyclops

Sebelumnya tidak pernah ada yang menyangka bahwa mutan populer seperti Cyclops hampir ditampilkan di series Ms. Marvel pada tahun 2022 lalu. Penampilan karakter yang mampu menembakan laser mematikan dari matanya ini terungkap melalui sebuah gambar konsep yang memperlihatkan seorang cosplayer Avengers-Con di seriesnya mengenakan kostum Cyclops. Itu artinya tadinya karakter Cyclops hampir saja diakui sebagai bagian dari MCU, sebelum akhirnya dihapus mungkin karena Marvel harus lebih hati-hati jika ingin menghadirkan mutan di jagat sinemanya.

Galactus

Karakter MCU dihapus

Dari sekian banyak karakter besar yang dimunculkan di film Thor Love and Thunder (2022), ternyata tadinya Marvel juga berniat untuk menghadirkan Galactus yang dikenal sebagai pemakan planet. Melalui sebuah gambar konsep MCU yang akhirnya dihapus dari versi final, Galactus terlihat tengah berhadapan dengan Jane Foster alias Mighty Thor yang menjadi salah satu karakter utama di filmnya. Alasan mengapa karakternya batal tampil kemungkinan besar karena Galactus terlalu besar untuk filmnya, mengingat di komiknya dia sering menjadi big bad villain yang harus dihadapi oleh banyak superhero sekaligus.

Fin Fang Foom

Karakter MCU dihapus

Karakter lain yang muncul di gambar konsep Thor Love and Thunder tetapi akhirnya dihapus MCU adalah Fin Fang Foom. Berasal dari Planet Kakaranthara, Fin Fang Foom adalah salah satu alien Makluan yang bisa berubah bentuk, di mana di komiknya dia diceritakan sengaja pergi ke Bumi untuk menguasai dunia manusia. Namun dalam prosesnya dia malah tertidur selama ribuan tahun karena memakan tanaman obat di Tiongkok. Sama seperti Galactus, alasan karakternya tidak jadi ditampilkan mungkin karena Fin Fang Foom terlalu besar untuk film yang sudah dipenuhi dengan para dewa.

Vashti

Karakter MCU dihapus

Tidak banyak yang tahu bahwa film Black Panther: Wakanda Forever (2022), hampir menghadirkan karakter unik bernama Vasthi yang erat hubungannya dengan para Atlantean di komik. Karena di filmnya Atlantean diganti oleh bangsa bawah laut Talokanil yang sama-sama dipimpin oleh Namor the Sub-Mariner, sepertinya Vasthi dimaksudkan untuk menjadi seorang sesepuh di Talokan. Penampilannya bisa kalian lihat pada gambar konsep di atas, di mana Vasthi punya kulit berwarna biru dan pakaian tradisional yang khas. Sama seperti kebanyakan karakter MCU yang akhirnya dihapus, sepertinya Vasthi batal debut karena filmnya dirasa sudah terlalu padat untuk memunculkannya.

Itulah sepuluh karakter baru MCU yang dihapus dari versi final film atau seriesnya karena alasan yang berbeda-beda. Pada akhirnya penghapusan karakter ini meninggalkan sejumlah pertanyaan baru bagi para penggemar, misalnya apakah semua karakter ini sepenuhnya dihapus atau akan dimunculkan suatu hari nanti? Tentunya hanya waktu yang bisa menjawabnya. Dari semua karakter yang batal debut ini mana yang paling ingin kalian lihat penampilannya, Geeks?

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.