Setelah beberapa bocoran yang sebelumnya tersebar, Sony Pictures akhirnya merilis trailer dan poster perdana untuk Kraven the Hunter, sebuah film spin-off Spider-Man lainnya yang berkategori R-rated. Film ini akan jadi spin-off ketiga setelah Venom dan Morbius yang lebih dulu dirilis dan jadi bagian dari Sony’s Spider-Man Universe. Film ini menampilkan aktor Bullet Train, Aaron Taylor-Johnson, dan menceritakan asal-usul dari Kraven sejak ia kecil hingga mendapat kekuatan untuk menjadi pemburu paling mengerikan.

Selain trailer, kita juga disuguhkan dengan sebuah poster yang menampilkan  Aaron dengan kostum Kraven yang tampak cukup comic-accurate, diikuti dengan tagline yang terkesan cukup kuat, “Villain aren’t born, they’re made”. Seperti yang bisa dilihat dibawah ini.

Trailer Kraven the Hunter ini ternyata adalah trailer yang sama dengan yang Sony persembahkan eksklusif bagi para pengunjung CinemaCon pada bulan April lalu. Menariknya, film dan trailer ini hadir dalam rating R-Rated atau Dewasa, yang artinya kita akan melihat berbagai kata-kata kasar dan adegan brutal yang menggugah adrenalin. Tentunya Kraven the Hunter jadi film spin-off Spider-Man perdana yang memiliki rating R-Rated dan membuat film ini semakin layak untuk kita tunggu.

Trailer Kraven the Hunter juga memberi kita kilasan singkat yang menampilkan super villain di film ini, yaitu Rhino (diperankan oleh Alessandro Nivola). Super villain dengan ciri khas tampilan seperti badak yang memiliki nama asli Aleksei Sytsevich. Namun apakah Rhino akan jadi satu-satunya super villain di film Kraven the Hunter? Tentu mesti kita nantikan di filmnya.

Sampai saat ini, masih banyak yang dirahasiakan tentang jalan cerita dan peran karakter lain dalam film ini. Namun, dengan melihat trailer perdana dan trailer yang telah dirilis, kita dapat berharap bahwa Kraven the Hunter akan menjadi salah satu film yang menghadirkan aksi mendebarkan dan cerita yang memikat.

Selain itu, tagline “Villains aren’t born. They’re made” yang tertera di poster juga memperlihatkan ambisi cerita yang menarik. Sepertinya, Kraven the Hunter akan menghadirkan sudut pandang yang berbeda tentang sifat jahat dan bagaimana seseorang menjadi penjahat. Film ini berjanji untuk mengeksplorasi latar belakang Kraven dan menceritakan perjalanan yang membentuknya menjadi pemburu yang tak terkalahkan.

Kraven the Hunter akan segera hadir pada bulan Oktober mendatang. Dengan jadwal rilis yang hanya tinggal beberapa bulan lagi, seharusnya kita akan segera mendapat informasi lainnya mengenai film ini beberapa waktu mendatang. Stay tune di Greenscene.co.id untuk update lainnnya mengenai Kraven the Hunter.