Kesuksesan film Avatar: The Way of Water yang tayang akhir tahun lalu pada akhirnya menjadi salah penguat bagi sutradara James Gunn dan Disney untuk melanjutkan waralabanya. Di mana mereka telah berjanji akan merilis film Avatar 3, 4, dan 5 dalam beberapa tahun ke depan. Meskipun sampai hari ini informasi pengembangannya masih banyak yang dirahasiakan, tetapi berdasarkan bocoran terbaru terungkap bahwa film Avatar 3 nanti akan menampilkan pertempuran besar di sebuah lokasi ikonis.

Jika kalian ingat di film The Way of Water, manusia pada akhirnya berhasil kembali lagi ke Planet Pandora dengan armada yang jauh lebih besar dan teknologi yang lebih canggih. Mereka lantas membangun koloni baru di dekat laut Pandora untuk mengeruk semua sumber daya alamnya. Koloni baru ini disebut Bridgehead, kota sekaligus pangkalan utama Resources Development Administration yang jauh lebih sulit untuk ditembus oleh bangsa Na’vi. Nah lokasi inilah yang nantinya digadang-gadang akan menjadi arena pertempuran besar di film Avatar 3.

Lokasi pertempuran Avatar 3

Bocoran pertempuran besar ini secara tidak langsung disampaikan oleh desainer produksi Avatar, David Vickery. Dalam sesi wawancara terbarunya dengan befores & afters, Vickery mengatakan bahwa ada ‘hal besar’ yang akan terjadi di Bridgehead. “Ada sedikit pemanis set di latar belakang [Bridgehead] yang lantas membuat Ben Procter berkata, ‘Oh, itu sangat penting untuk Avatar 3. Harus bisa dipastikan bahwa kita melakukannya dengan benar karena ada hal besar yang akan berlangsung di sana’.” ungkap Vickery mengulang perkataan Procter yang juga bertindak sebagai desainer produksi untuk filmnya.

Mengingat di The Way of Water kita melihat keluarga Jake bersama para pejuang Metkayina bertempur di lautan melawan pemburu paus Tulkun, cukup masuk akal jika skala pertempuran di film selanjutnya akan makin meningkat. Dan karena sejatinya pemburu paus Tulkun tersebut berasal dari Bridgehead, lokasi pertempuran besar di Avatar 3 nanti sangat mungkin terjadi di sana. Kabar buruknya Bridgehead sendiri dikelilingi oleh area selebar 3,2 km yang disebut Kill Zone, di mana siapa pun dari bangsa Na’vi yang berani mendekat akan langsung dihantam oleh senjata otomatis yang sangat mematikan.

Karena informasinya belum lengkap, untuk sekarang masih belum diketahui siapa di film Avatar 3 nanti yang berani melawan RDA di lokasi pertempuran tersebut. Selain Metkayina, sebelumnya sutradara James Cameron juga sudah berjanji akan memperkenalkan suku Na’vi baru yang disebut Ash People. Jadi bisa saja pertempuran di filmnya nanti akan jauh lebih besar dari yang kita bayangkan. Film Avatar 3 sendiri rencananya akan ditayangkan pada 19 Desember 2025 mendatang.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.