Berdasarkan informasi yang sudah terhimpun sampai sekarang, terungkap bahwa Kang the Conqueror adalah big bad villain di Multiverse Saga MCU. Nantinya dia akan bertarung melawan Avengers untuk menentukan nasib multiverse di film Avengers: The Kang Dynasty dan Secret Wars. Yang sudah terkonfirmasi akan menjadi penutup Multiverse Saga di akhir Fase 6 MCU, tepatnya pada tahun 2025 mendatang.

Untungnya, kita tidak perlu menunggu waktu yang lama untuk melihat kemunculan Kang di MCU. Karena berdasarkan poster perdana Ant-Man and the Wasp: Quantumania, dia telah terkonfirmasi akan menjadi villain di filmnya. Yang lebih menariknya lagi, bocoran terbaru dari trailer Loki season 2 juga telah mengindikasikan bahwa kekuatan dan kekuasaan Kang akan makin mengancam di serialnya nanti.

Sekarang pertanyaannya, apa yang dia lakukan di dua tayangan sebelum The Kang Dynasty tersebut? Jawabannya mungkin ada hubungannya dengan quantum realm dan time travel. Di mana sepertinya dia berniat memanfaatkan kedua elemen tersebut untuk mencapai tujuannya yang ambisius, yaitu multiverse secara keseluruhan. Untuk apa dan bagaimana caranya? Langsung saja simak pembahasan teorinya di bawah ini, Geeks.

Menciptakan Alat Khusus di Quantum Realm

Dalam acara yang SDCC 2022, yang berlangsung pada bulan Juli lalu, Marvel Studios telah merilis trailer Ant-Man 3 secara tertutup. Kabarnya dalam salah satu cuplikan trailernya Kang tengah menciptakan sebuah alat canggih misterius di Quantum Realm. Di mana dia memerintahkan Ant-Man dan Wasp, untuk mencuri ‘onderdil’ yang sangat dia butuhkan. Alat misterius tersebut kemungkinan adalah alat yang sama seperti yang pernah Doctor Doom ciptakan di komik X-Factor Vol. 3 #45 (2009). Yaitu Doomlock, alat time travel yang dapat mengubah timeline tanpa harus membuatnya bercabang.

Multiverse MCU Greenscene.co.id

Jika benar Kang menciptakan alat seperti Doomlock, nantinya dia tidak perlu khawatir lagi untuk mengubah timeline sesuai harapannya. Tidak seperti He Who Remains yang takut jika cabang timeline dapat memunculkan variannya. Dengan adanya multiverse sekarang memang di luar sana banyak sekali varian Kang yang berkeliaran. Namun, setidaknya Kang yang telah mencapai titik ini hanyalah dia seorang. Yang artinya dia adalah Kang the Conqueror yang sesungguhnya. Di mana ambisi utamanya adalah kembali menciptakan Sacred Timeline yang kini jangkauannya seluas multiverse, alias ‘Sacred Multiverse’.

Markas TVA Adalah Tempat Ideal Bagi Kang

Kang yang muncul di film Ant-Man 3 tersebut, kemungkinan adalah varian Kang yang patungnya sempat terlihat juga di ending serial Loki season 1. Di mana dia tampaknya akan menampakan diri juga kepada sang God of Mishief di serial Loki season 2. Berdasarkan bocoran serial terbarunya terungkap bahwa Loki masih berusaha meyakinkan semua orang tentang ancaman Kang. Karena dia adalah satu-satunya yang mengetahui ramalan He Who Remains terkait kemunculan variannya yang jauh lebih berbahaya. Yaitu varian Kang yang lebih berani menampakan dirinya sebagai penguasa TVA.

Loki - Greenscene.co.id

Berbicara tentang TVA, rumor sebelumnya juga sempat mengatakan bahwa lokasi markas TVA berada di Quantum Realm. Yang membuat teori ini masuk akal adalah pernyataan Hank Pym sebelumnya yang mengatakan bahwa Quantum Realm tidak terpengaruh oleh waktu, sama seperti markas TVA. Sebagai dimensi yang sempat Avengers manfaatkan untuk melakukan perjalanan waktu, bukan tidak mungkin Quantum Realm juga berfungsi sebagai dimensi yang terhubung langsung ke berbagai semesta di multiverse.

Itulah mengapa varian Kang yang baru, cukup percaya diri dengan TVA yang bisa dia manfaatkan untuk kepentingannya. Apalagi jika dia benar-benar berhasil menciptakan Doomlock-nya sendiri, nantinya TVA akan menjadi lokasi penting di mana kekuasaan dan kekuatan Kang lebih absolut. Karena tidak ada seorang pun yang kekuatan supernya berfungsi di TVA, bahkan Infinity Gems sekalipun. Dengan begitu, tidak ada seorang pun yang bisa mengalahkan Kang jika dia berada di TVA yang berlokasi di Quantum Realm. Jadi singkatnya, TVA adalah tempat paling ideal bagi Kang untuk mencapai tujuannya.

Kang Akan Muncul Sebagai Penguasa Multiverse

Kang Multiverse MCU - Greenscene.co.id

Setelah berhasil menguasai Sacred Multiverse dengan TVA dan Doomlock-nya, selanjutnya tidak mustahil bagi Kang the Conqueror untuk melancarkan senjata pamungkasnya di film The Kang Dynasty. Karena pada saatnya tiba nanti dia telah menjadi Kang yang jauh lebih superior dari semua orang, termasuk para variannya di multiverse. Melihat judul dari filmnya sendiri, ada kemungkinan The Kang Dynasty akan mengambil referensi dari kisah berjudul sama di Marvel Comics, di mana dia mengklaim dirinya sebagai penguasa dunia. Dan di MCU sendiri mungkin dia akan menyatakan diri sebagai penguasa multiverse.

Itulah pembahasan mengenai teori tentang rencana Kang yang akan mengisolasi multiverse dengan TVA dan Doomlock-nya. Masih ada banyak sekali misteri yang harus Marvel Studios perkenalkan kepada para penggemar terkait kemunculan big bad villain Kang the Conqueror nanti. Untuk itu film Ant-Man 3 dan serial Loki season 2 dapat menjadi jembatan penting sebelum dia muncul di film Avengers: The Kang Dynasty. Di mana masing-masing tayangan akan rilis pada 17 Februari 2023, musim panas 2023, dan 2 Mei 2025 secara berurutan. Kita nantikan saja kebenarannya ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.