Pengkhianatan adalah sesuatu yang lumrah dalam suatu hubungan, tanpa terkecuali di dunia komik superhero seperti Marvel. Bedanaya ketika menimpa para superhero, hal tersebut sering kali menjadi petaka, bukan hanya bagi dirinya saja, tetapi juga sekitarnya. Karena sudah menjadi aturan baku bagi superhero untuk saling percaya satu sama lain. Tanpa kepercayaan justru hal tersebut dapat berakibat fatal yang berujung pada kemenangan supervillain. Sayangnya tidak semua superhero memandang kepercayaan sebagai sesuatu yang sangat serius. Beberapa di antaranya malah berkhianat, bukan hanya sekali, tetapi berkali-kali seperti para superhero berikut ini!

Gambit

Gambit mungkin terkenal sebagai salah satu anggota X-Men yang kekuatan energi peledaknya sangat berharga bagi tim. Walaupun begitu, dalam sejarahnya dia juga terkenal sebagai mutan yang cukup sering berkhianat. Salah satu pengkhianatan terbesarnya terjadi di kisah Mutant Massacre (1987), di mana sekelompok pembunuh bayaran Marauders membantai komunitas mutan Morlock. Pada saat kisahnya berlangsung, Marvel memang belum mempekenalkan karakter Gambit. Namun, sepuluh tahun kemudian, akhirnya terungkap bahwa yang membocorkan lokasi Morlock adalah Gambit sendiri. Pengungkapan ini tentunya menjadi pukulan telak bagi para X-Men.

Rogue

Anggota X-Men lainnya yang tidak bisa dipercaya adalah Rogue. Bedanya dengan Gambit, Rogue justru lebih sering melakukan pengkhianatan kepada para superhero non mutan, seperti Avengers. Salah satu kisah pengkhianatannya yang cukup ikonik terjadi di kisah What If, di mana dia dengan sengaja menyerap kekuatan bahkan tubuh Thor sekaligus untuk mendapatkan kekuatannya. Di semesta utama sendiri dia pernah melakukan hal yang sama, yaitu ketika dia menyerap kekuatan Caron Danvers yang pada saat itu masih menjadi Ms. Marvel. Hal ini secara tidak langsung membuat dia bukan hanya terkenal sebagai pengkhianat, tetapi juga ‘pencuri’ kekuatan dari superhero lain.

Cyclops

Masih dari kubu X-Men, anggota lainnya yang tercatat sering berkhianat adalah Cyclops. Meskipun sejatinya Cyclops adalah pemimpin dan juga kapten X-Men paling terkenal, tetapi hal tersebut tidak bisa menghentikannya untuk berkhianat pada tim. Seperti saat dia bergabung dengan kekuatan Phoenix Force, di mana dia membunuh mentor sekaligus pendiri X-Men, Charles Xavier. Di kisah Age of Apocalypse, dia bahkan pernah bersekutu dengan mutan jahat Apocalypse. Kisah-kisah ini memang terbukti membuat karakternya lebih terkenal, tetapi sebagai bayarannya Cyclops juga harus menerima gelar dari para penggemar sebagai mutan yang paling tidak bisa dipercaya.

Namor

Dari awal, bahkan hingga sekarang, Namor the Sub-Mariner memang mempunyai masalah kepercayaan terhadap anggota lain. Hal ini bisa terjadi karena dia sangat menjujung tinggi harga dirinya sebagai penguasa Atlantis yang membenci manusia permukaan. Dalam sejarahnya, Namor pernah berkhianat pada Avengers dengan begabung dengan X-Men di kisah Avengers vs. X-Men. Dalam kisah lainnya dia bahkan pernah menghasut Hulk untuk bersama-sama menyerang Avengers yang pernah menerimanya sebagai anggota resmi. Kisah pengkhiatannya bahkan terus bertambah seiring dengan berjalannya waktu.

1
2
Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.