Kelompok bajak laut Kids merupakan saalah satu kelompok bajak laut yang populer di lautan One Piece. Kelompok bajak laut yang dipimpin oleh sosok Eustass Kid ini benar-benar tumbuh menjadi salah satu kelompok bajak laut yang diperhitungkan dan ditakuti, setelah mereka sebelumnya muncul hanya sebagai kelompok bajak laut biasa.

Yang menarik juga adalah kelompok bajak laut Kid menjadi bagian dari salah satu Worst Generation, yaitu kelompok bajak laut muda yang memiliki nilai buruan di atas 100 juta Belly. Seperti halnya kelompok bajak laut Worst Generation lainnya, kelompok bajak laut Kid diperkenalkan di arc Kepulauan Sabaody. Mereka tiba di sana sekitar dua tahun lalu bersamaan dengan kemunculan Luffy dan kelompoknya di pulau itu.

Kelompok bajak laut Eustass Kid bisa dibilang cukup unik seperti halnya kelompok bajak laut lain, karena mereka memiliki beberapa kru yang luar biasa. Contohnya adalah Killer, yang merupakan teman masa kecil dari Kid yang sekaligus adalah “wakll kapten” dari kelompok Kid. Dalam kolom SBS 102 kemarin, Oda Sensei sempat memberikan informasi mengenai nama-nama lain dari kru bajak laut Kid.

Sebelumnya, kita sudah mengetahui beberapa nama dari kru ini seperti Killer, Heat, dan Wire. Mereka adalah beberapa kru bajak laut Kid yang lumayan sering muncul dalam cerita. Namun, sepertinya para fans sendiri masih penasaran dengan nama-nama dari kelompok bajak laut Kid, sehingga memutuskan untuk bertanya kepada Oda Sensei dalam kolom SBS.

Menurut Oda Sensei, jumlah kru dari kelompok bajak laut Kid ada sekitar 31 orang. Namun, hanya 22 orang yang kemudian Oda Sensei perkenalkan sosoknya. Sedangkan sembilan orang sisanya tidak Oda perkenalkan dengan alasan tidak terlalu penting. Kru yang pertama adalah Killer. Dia juga sama bahayanya dengan sang kapten, padahal dia bukan pemimpin.

Mirip seperti halnya Zoro, dia juga masuk dalam 11 daftar bajak laut dengan nilai buruan tinggi. Kemudian yang selanjutnya adalah Heat. Wajar jika Geeks ingat dengan sosoknya, namun lupa dengan namanya. Karena, Heat sendiri tidak terlalu sering tampil seperti Killer. Sosok Heat sempat menjadi sosok yang harus diwaspadai, ketika kelompok Luffy dan Kid saling bertarung.

Kekuatan Heat yaitu dia bisa mengeluarkan api yang besar dari mulutnya. Kru selanjutnya adalah Wire. Dibandingkan Heat dan Killer, sosok Wire masih sangat misterius. Pasalnya sampai saat ini masih sangat sedikit informasi tentang Wire. Yang pasti, Wire sering terlihat bersama dengan Kid, Killer, dan Heat, sebelum akhirnya Kaido mendarat di Wano dan menghancurkan kelompok bajak laut mereka. Kemudian, siapa saja kru Eustass Kid lain yang baru diperkenalkan oleh Oda Sensei?

Pertama adalah Bubblegum, kemudian Hop, Hip, Papasu, Gig, Ema, Bugi, Kuinshi, Dive, Reck, Boogie, House, Mosh, Jaguar, Quincy, Moai, Compo, dan Disc J. Yang sangat disayangkan adalah meskipun nama-nama mereka sudah diperkenalkan oleh Oda Sensei, mereka jarang sekali muncul dalam cerita. Biasanya, mereka hanya muncul sebagai background characters atau sebagai cameo saja. Meskipun begitu, bagaimana kontribusi mereka dalam pertempuran di Onigashima patut untuk diacungi jempol.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.