Marvel Universe adalah semesta komik yang sampai sekarang masih terus berkembang dengan bermunculannya universe baru dan semua karakter di dalamnya. Dan sebagai universe utama, Earth-616 menjadi sentral dari universe dan bahkan multiverse Marvel, itulah mengapa universe utama lebih beragam dan lebih ramai jika dibandingkan universe alternatif lainnya, termasuk di dalamnya ada banyak sekali karakter favorit penggemar dan juga hal-hal unik yang tidak di miliki oleh universe lain.

Salah satu anomali unik yang membuat universe utama alias Earth-616 lebih menarik adalah keberadaan sebuah lokasi prasejarah di Bumi yang diceritakan bertahan sampai era modern, lokasi tersebut adalah Savage Land. Terletak di Artartika, Savage Land adalah sebuah pulau tropis yang dikelilingi pengunungan berapi dan keberadaannya sangat tersembunyi dari dunia di sekitarnya. Untuk lebih mengenal seperti apa dunia prasejarah di Marvel Universe ini, mari kita bahas lebih lanjut, Geeks!

Diciptakan Pada Zaman Prasejarah

Dari sekian banyak lokasi yang pernah diceritakan oleh Marvel, Savage Land adalah salah satu yang tertua. Diciptakan oleh Jack Kirby pada tahun 1941, Savage Land pertama kali terlihat di komik Marvel Mystery Comics #22 dan 24 tahun kemudian lebih diekplorasi lagi di komik X-Men #10 (1965). Di Marvel Comics, diceritakan bahwa pada 200 juta tahun yang lalu entitas sakti bernama Beyonder memerintahkan alien Nuwali untuk menciptakan Savage Land di Antartika, agar dia bisa mempelajari sekaligus mengontrol evolusi Bumi.

Selama berabad-abad alien Nuwali melakukan penelitian dan bereksperimen di Savage Land, sampai akhirnya mereka berhasil membudidayakan banyak flora dan fauna prasejarah, termasuk banyak spesies dinosaur dan ras manusia purba. Saat meteor besar menghantam Bumi pada 65 juta tahun yang lalu menyebabkan kepunahan massal makhluk hidup di Bumi, entah mengapa Savage Land berhasil bertahan. Namun, pada 200.000 tahun sebelum masehi, Nuwali diceritakan telah menyelesaikan tugasnya dan pergi dari Bumi, meninggalkan Savage Land yang penuh dengan misteri.

Kehidupan di Savage Land

Selain menjadi habitat bagi dinosaurus dan manusia purba, di Savage Land juga terdapat para karakter Marvel yang cukup terkenal, salah satunya adalah superhero bernama menjadi Kevin Plunder alias Ka-Zar. Sebagai anak dari Robert Plunder yang berasal dari luar Savage Land, Ka-Zar kecil diselamatkan oleh harimau gigi pedang bernama Zabu. Bersama Zabu, Ka-Zar telah melindungi Savage Land dari para penjajah yang ingin mengekploitasi wilayah prasejarah tersebut karena kekayaan alamnya yang berlimpah.

Selain Ka-Zar, ada juga superhero manusia purba yang menyebut dirinya sebagai Moon Boy. Dia mempunyai hewan peliharaan seekor tyranosaurus rex berwarna merah yang diberi nama Devil Dinosaur. Walaupun berasal dari universe alternatif yang disebut Dinosaur World alias Earth-78411, Moon Boy dan Devil Dinosaur merasa betah di Savage Land, mereka bahkan melindungi tempat tersebut dari perusahaan korup Roxxon Energy Corporation yang pada saat itu datang dengan supervillain bernama Parnival Plunder.

Plunder adalah salah satu villain yang sering ditemukan di Savage Land. Selain dia, ada juga supervillain klasik X-Men berbentuk pterodactyl yang bernama Sauron. Supervillain X-Men lainnya yang pernah menginjakkan kakinya di Savage Land adalah Magneto, di mana dia menghimpun para mutan prasejarahnya yang disebut Savage Land Mutates. Murid supervillain High Evolutionary yang bernama High Technician juga pernah tinggal sementara di Savage Land untuk menciptakan Saur-Lord, kelompok dinosaurus yang berevolusi menjadi makhluk cerdas.

Keberadaan yang Unik dan Menarik

Karena kekayaan alam yang sangat berlimpah, termasuk di dalamnya terdapat logam vibranium langka, Savage Land menjadi salah satu lokasi di Bumi yang unik sekaligus sangat menarik perhatian beberapa kelompok, organisasi, dan perusahaan terkenal di Marvel Universe, termasuk Roxxon, S.H.I.E.L.D., alien Skrull, bahkan Avengers. Di kisah Secret Invasion, S.H.I.E.L.D. diceritakan menemukan wilayah tambang vibranium yang menjadikan para manusia purba sebagai budak.

Pada akhirnya terungkap bahwa tambang tersebut ternyata telah dikuasai selama bertahun-tahun oleh alien Skrull, sampai akhirnya tim super New Avengers bekerja sama dengan Ka-Zar untuk mengusir Skrull dari Savage Land. Upaya tersebut menjadi salah satu faktor keberhasilan para superhero Bumi memenangkan pertarungan besar melawan invasi Skrull di Kota New York. Keberadaan Savage Land yang menarik juga pernah diceritakan di kisah Age of Ultron, di mana Avengers menjadikan wilayah tersebut sebagai tempat pelarian ketika Ultron berkuasa di Bumi.

Sekian pembahasan Savage Land di Marvel Universe. Sebagai salah satu wilayah Bumi yang keberadaannya unik dan menarik, Savage Land telah menjadi salah satu lokasi Marvel paling bersejarah. Hal tersebut membuat dunia prasejarah ini sangat mungkin untuk diadaptasi oleh media Marvel lainnya, misalnya oleh Marvel Studios yang pada tanggal 6 Mei nanti akan merilis film Doctor Strange in the Multiverse of Madness, di mana salah satu trailernya bahkan telah memperlihatkan sebuah lokasi yang dihuni oleh dinosaurus. Kita nantikan saja ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.