One Piece merupakan manga populer karya Eichiiro Oda yang pertama kali dirilis pada tahun 1997. Selama lebih dari 24 tahun, manga-nya telah terjual sekitar setengah miliar eksemplar di seluruh dunia, serta telah diadaptasi menjadi anime pada tahun 1999 dan juga beberapa video game dengan berbagai genre. Dan saat ini, Netflix tengah memproduksi serial live action One Piece, bersama Oda yang juga terlibat langsung dalam proses produksinya sebagai produser eksekutif.

Serial yang ditulis oleh Steve Maeda ini disutradarai oleh Matt Owens serta dibintangi oleh Iñaki Godoy sebagai kapten Straw Hat Pirate Monkey D. Luffy, Taz Skylar sebagai chef Sanji, Jacob Romero Gibson sebagai marksman Usopp, Emily Rudd sebagai navigator cantik Nami, dan Mackenyu Arata sebagai pendekar pedang Roronoa Zoro. Berfokus pada Luffy dan kru Straw Hat Pirate, serial ini akan bercerita tentang awal petualangan mereka untuk mencari legenda harta bajak laut yang disebut One Piece. Saat ini proses syuting serialnya sendiri sedang berlangsung di Cape Town Film Studios, Afrika Selatan.

Baru-baru ini, beredar sebuah bocoran foto dari lokasi syuting One Piece, yang diambil oleh pengguna Twitter @Risebito dan disebar luaskan oleh akun fans One Piece @OP_Netflix_Fan. Dalam foto yang di ambil dari jarak jauh tersebut, terlihat sebuah kapal laut raksasa yang mirip seperti kapal laut Miss Love Duck milik bajak laut Alvida yang dinahkodai langsung oleh Kapten Alvida. Sedangkan foto lainnya memperlihatkan sebuah kapal laut lain yang sedang dalam tahap pembangunan, beberapa penggemar berspekulasi bahwa kapal laut tersebut adalah Dreadnaught Sabre milik bajak laut Krieg.

Di manga dan anime-nya, Krieg dan Alvida adalah dua kelompok bajak laut yang ditemui oleh Straw Hat Pirate pada awal petualangan mereka. Seperti yang terlihat di bocoran foto, kapal laut Miss Love Duck mudah dikenali dari kepala bebek raksasa di bagian moncongnya. Sedangkan kapal laut Dreadnaught Sabre yang dipimpin oleh Laksama Krieg mempunyai penampilan sangar dengan beberapa bagian buritan yang terlihat berlubang dan hancur, ciri khasnya adalah kepala mirip ular di bagian moncongnya.

Sejauh ini adaptasi manga atau anime yang giproduksi oleh Netflix bisa dibilang belum ada yang berhasil memuaskan para penggemarnya. Namun, mengingat keterlibatan langsung Oda sensei di serial ini, tampaknya serial live action One Piece cukup menjanjikan untuk disaksikan. Sementara serialnya masih dalam tahap produksi, dan Netflix juga masih belum mengumumkan tanggal resmi perilisannya, kita ikuti saja terus perkembangan kabar live action One Piece selanjutnya ya, Geeks.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.