Guardians of the Galaxy adalah salah satu waralaba film Marvel Cinematic Universe yang sangat populer. Setelah kejadian Avengers: Endgame (2019), para Guardians diceritakan kembali ke ruang angkasa bersama Thor untuk petualangan baru yang akan diceritakan di film ketiganya nanti, yaitu Guardians of the Galaxy Vol. 3. Walaupun jadwal perilisan filmnya masih lama, yaitu tahun 2023, banyak sekali penggemar yang sudah tidak sabar ingin segera melihat film karya James Gunn ini.

Setelah sukses menggarap Guardians of the Galaxy (2014) dan Guardians of the Galaxy Vol. 2 (2017), saat ini Gunn sedang melakukan proses syuting GOTG 3 di Inggris, terhitung dari bulan November lalu, dan direncanakan akan rampung pada bulan April 2022. Belum diketahui juga akan seperti apa plot film GOTG 3 nanti. James Gunn sendiri cukup aktif mengabarkan perkembangan filmnya dan juga menjawab beberapa pertanyaan penggemar melalui akun Twitter pribadinya. Belum lama ini, Gunn baru saja membantah teori penggemar tentang kehadiran Galactus di film Guardians of the Galaxy.

Saat seorang pengguna Twitter bertanya tentang kemungkinan kelahiran Galactus di film GOTG, lengkap dengan menyertakan cuplikan film dan potongan halaman dari Marvel Comic, Gunn membantah rumor tersebut dengan cukup jelas. “Tidak. Marvel tidak memiliki hak atas Galactus pada tahun 2014 [tahun perilisan GOTG],” jawab Gunn dalam bahasa Inggris. “Hal tersebut hanya contoh lain dari sebuah kebetulan buku komik, dari jutaan panel buku komik yang ada dan jutaan pengambilan gambar dalam film, pasti kemungkinan besar akan ada tumpang tindih yang kebetulan.”

Sang pemangsa planet Galactus adalah sosok entitas kosmik Marvel yang pertama kali diceritakan di Marvel Comics pada tahun 1966. Batahan Gunn tersebut cukup masuk akal, mengingat pada tahun 2014 hak atas karakter Galactus masih dipegang oleh 20th Century Fox, jadi dia tidak bisa semudah itu memasukan “kelahiran Galactus” di film MCU pertamanya tersebut.

Dengan batahan ini, bukan berarti Galactus tidak akan pernah hadir di MCU, karena pada tahun 2019 lalu Disney telah mengakuisisi Century Fox, sehingga sekarang hak atas Galactus telah kembali ke Marvel. Jika Gunn mau, kali ini dia bisa saja memasukan easter egg Galactus di film GOTG 3 mendatang, mempersiapkannya sebagai supervillain untuk film Fantastic Four MCU yang saat ini sedang dikembangkan oleh Marvel Studios. Kita lihat saja nanti ya, Geeks. Film Guardians of the Galaxy Vol. 3 sendiri dijadwalkan tayang pada 5 Mei 2023.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.