Tadi malam, trailer perdana film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings telah dirilis. Trailer tersebut memperlihatkan penampilan perdana Shang-Chi sebagai superhero baru di MCU. Disutradarai oleh Destin Daniel Cretton, filmnya menghadirkan tema bela diri yang sangat kental. Shang-Chi sendiri memang terkenal sebagai sosok superhero yang tidak memiliki kekuatan super, dan hanya mengandalkan kemampuan bela dirinya.

Nah selain menunjukkan kemampuan bela diri Shang-Chi, trailer Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings juga memperlihatkan beberapa villain yang sepertinya akan dihadapi Shang-Chi. Siapa saja para villain tersebut? Simak di bawah ini ya Geeks!

Death Dealer

Death Dealer adalah karakter yang dibuat oleh Doug Moench dan Gene Day, dan memulai debutnya di komik Master of Kung Fu # 155 tahun 1982. Death Dealer memiliki nama asli Li Ching-Lin. Dalam komik, Li Ching-Lin adalah seorang double agent yang bertugas di MI6 dan kaki tangan Fu Manchu.

Karena dianggap brutal dan berbahaya, Direktur MI6, Fah Loh Suee, lantas menugaskan Dennis Nayland Smith dan Shang-Chi untuk menghentikan Li Ching-Lin. Namun Li Ching-Lin berhasil melarikan diri dan kembali ke Fu Manchu. Di sanalah ia mendapatkan topeng ikoniknya, persenjataan, dan mendapatkan gelar Death Dealer. Ketika masa pelariannya tersebut, Death Dealer sudah beberapa kali bertarung melawan Shang-Chi sebelum akhirnya dapat dikalahkan.

Berbeda dengan komik, Li Ching-Lin versi MCU sudah sejak awal mendapatkan gelar Death Dealer, dan ia memiliki afiliasi dengan Mandarin. Death Dealer pun tampak pernah melatih Shang-Chi saat ia kanak-kanak sampai remaja. Namun pada akhirnya, mereka berdua berada di sisi yang berbeda sehingga harus bertarung.

Mandarin Asli

Setelah Mandarin palsu muncul dalam film Iron Man 3, sekarang kita bisa melihat sosok Mandarin yang asli. Yap, karakter Mandarin asli diperankan oleh Tony Leung, dan dalam filmnya, Mandarin memiliki nama lain yaitu Wenwu. Ia adalah pemimpin pasukan Ten Rings. Sosok Mandarin alias WenWu di MCU telah mengalami perubahan yang drastis, dan berbeda dengan versi komik. Jika di komik ayah Shang-Chi adalah penyihir bernama Zheng Zu yang memimpin sebuah kelompok bernama Five Weapons Society, sementara di MCU, Wenwu adalah ayah Shang-Chi dan memimpin Ten Rings.

Wenwu adalah sosok yang memaksa anaknya, Shang-Chi, untuk dilatih sebagai seorang pembunuh, dengan harapan agar Shang-Chi dapat menjadi pewaris dari kekaisarannya. Namun setelah dilatih menjadi kuat, Shang-Chi pada akhirnya memberontak dan memilih jalan yang berbeda dari ayahnya. Sepertinya, Wenwu di MCU tidak akan memiliki cincin ikoniknya.

Ten Rings

Trailer film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings juga memperlihatkan sekilas tentang organisasi Ten Rings yang dikendalikan oleh Mandarin. Di komik, Ten Rings merupakan senjata yang digunakan oleh Mandarin. Tetapi di MCU, Ten Rings merupakan sebuah pasukan. Sebelumnya, kita juga sudah diperlihatkan dengan Ten Rings yang muncul di film Iron Man pertama. Tapi sepertinya Ten Rings yang satu ini berbeda dengan Ten Rings yang muncul dalam film tersebut.

Sama seperti pasukan pribadi yang dimiliki para villain lainnya, Ten Rings juga akan sama berbahayanya. Dalam trailernya, mereka tampak sangat terlatih dengan pakaian lengkap. Bahkan terlihat jika mereka memiliki kendaraan tempur. Karena dipimpin oleh Mandarin, maka tentunya mereka akan setia mengikuti perintahnya. Besar kemungkinan jika Ten Ring akan ditugasi untuk menangkap Shang-Chi, yang sekarang sudah tidak sejalan dengan Mandarin.

Xialing

Dalam trailer Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings, kita diperlihatkan saat Shang-Chi remaja menggunakan sebuah kalung berwarna hijau. Kemungkinan besar kalung tersebut diberikan oleh ibunya. Nah menjelang akhir trailernya, kalung yang sama tampak juga digunakan oleh seorang karakter wanita. Wanita tersebut tampak bertarung dengan Shang-Chi dan berhasil menjatuhkan Shang-Chi. Perempuan tersebut bernama Xialing dan kemungkinan besar karakternya diadaptasi dari karakter Fah Lo Suee di komik.

Dalam komik, Fah Lo Suee dan Shang-Chi adalah saudara. Namun Fah Lo Suee memilih jalan yang berbeda dengan Shang-Chi. Fah Lo Suee dibesarkan menjadi tangan kanan Mandarin, tetapi pada akhirnya ia sadar dan balik melawan Mandarin. Kemungkinan besar di awal film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings, Xialing akan menjadi musuh Shang-Chi. Tetapi di akhir film, Xialing akan membantu Shang-Chi.

Razor Fist

Razor Fist adalah seorang petarung yang terampil. Ia adalah seorang tentara bayaran yang sepertinya direkrut untuk membunuh dan mengalahkan Shang-Chi. Dalam komik, karakter Razor Fist memiliki sejarah yang panjang dengan Shang-Chi. Keduanya sudah sering kali bertarung dan beberapa kali juga Razor Fist dikalahkan Shang-Chi. Razor Fist juga pernah bertarung dengan pahlawan Marvel lainnya seperti Wolverine, Hawkeye dan Elektra. Dalam film Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings, sepertinya Razor Fist akan menjadi lawan yang akan sulit dihadapi Shang-Chi. Bahkan dalam sebuah bus, Razor Fist menunjukkan senjata utamanya.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/