Kaido merupakan karakter yang dikenal sebagai makhluk paling kuat di dunia karena memiliki tubuh yang sangat kuat dan tahan terhadap hampir semua serangan. Kaido dulunya adalah kru bajak laut Rocks, sama seperti Big Mom dan Whitebeard sebelum kemudian berkuasa di Wano. Saat ini, Kaido menjadi musuh utama bagi Luffy dan aliansinya, dan mereka harus bersusah payah untuk bisa mengalahkan Kaido. Namun walau sangat kuat, ada beberapa buah iblis yang menjadi ancaman serius bagi Kaido, karena memiliki kemampuan yang dahsyat. Apa saja? Simak di bawah ini Geeks!

Magu Magu

image source: wallpapercave.com

Magu Magu adalah buah iblis tipe Logia yang dimiliki Sakazuki. Magu Magu memberikan penggunanya kemampuan menciptakan dan memanipulasi magma. Kemampuannya sangat dahsyat, sampai-sampai mampu menghancurkan kapal Moby Dick dan mampu membunuh Ace. Magu Magu juga sepertinya bisa digunakan untuk mengalahkan Kaido. Tubuh Kaido mungkin sangat kuat, dan membutuhkan serangan dahsyat untuk bisa menembusnya, dan oleh sebab itu Magu Magu menjadi buah iblis yang tepat untuk menembus tubuh Kaido. Mungkin Sazakuzi dapat mengeluarkan pukulan magma yang mampu menciptakan lubang besar ditubuh Kaido, seperti yang terjadi dengan Ace.

Hie Hie

image source: wallpapersafari.com

Hie Hie juga salah satu buah iblis Logia yang dimiliki oleh Kuzan. Hie Hie memberikan kemampuan penggunanya untuk mengendalikan dan memanipulasi es di sekitarnya. Contohnya adalah saat Kuzan membekukan sebagian lautan saat perang besar di Marineford, atau menciptakan jalur es untuk ia lewati. Dengan menggunakan Hie Hie, Kuzan dapat mengikat Kaido di es, dan bisa dipastikan jika ia tidak dapat bergerak. Dan ketika Kaido tidak bisa bergerak, karakter lainnya bisa memanfaatkan itu untuk menyerang tubuhnya yang kuat. Bahkan, bukan hanya membekukan Kaido, Kuzan juga sepertinya bisa membekukan seluruh Onigashima, sehingga seluruh anak buahnya tidak bisa berbuat banyak.

Buah Iblis Eutass Kid

image source: wallpaperbetter.com

Kid juga saat ini sedang bersama Luffy di Onigashima untuk mengalahkan Kaido. Kid ingin membalas dendam atas apa yang terjadi terhadap anak buahnya. Kid memang memiliki buah iblis yang belum diketahui namanya, namun kekuatannya berhubungan dengan magnet. Tangannya bisa menyerap seluruh material besi, dan kemudian menjadikannya sebagai senjata untuk mengalahkan musuhnya. Di Onigashima, Kid sempat menggunakan teknik baru yang dia sebut sebagai ‘Punk Rotten’. Dengan menyerap seluruh besi yang ada di Onigashima, Kid menjadi sumber magnet terkuat. Ketika itu terjadi, seluruh benda yang dia kumpulkan bisa kemudian digunakan untuk mengalahkan Kaido.

Soru Soru

image source: pinterest.com

Soru Soru adalah buah iblis Paramecia yang dimiliki oleh Big Mom. Eiichiro Oda pernah mengatakan bahwa Soru Soru lebih kuat dibandingkan Kage Kage yang dimiliki Gecko Moriah. Pasalnya, Soru Soru bisa membuat penggunanya mengambil jiwa seseorang untuk kemudian menciptakan pasukan. Big Mom sudah mempraktikannya dengan menciptakan Napoleon dan Zeus, serta para yokai yang menjadi pasukannya. Dia bahkan bisa membuat benda-benda mati menjadi bernyawa. Maka dari itulah, jika kemudian Big Mom memberikan nyawa kepada sesuatu benda yang lebih besar dari Kaido, benda itulah yang mungkin dapat menghancurkan Kaido.

Yami Yami

image source: cbr.com

Yami Yami adalah buah iblis terkuat untuk jenis Logia. Buah iblis ini dimiliki oleh Blackbeard dan sebelumnya, Blackbeard mencuri buah iblis ini dari Thatch setelah membunuhnya. Kemampuan buah iblis ini sangatlah dahsyat. Selain bisa menghasilkan serangan kegelapan, satu hal yang paling berbahaya dari kemampuan buah iblis ini adalah membuat seseorang kehilangan kemampuan buah iblisnya hanya dengan menyentuhnya. Hal ini pernah terjadi ketika Blackbeard bertarung melawan Ace, dimana Ace sempat kehilangan kemampuannya. Kemampuan ini tentunya bisa juga digunakan terhadap Kaido, yang dikenal memiliki kemampuan buah iblis Zoan terkuat. Selain bisa menyerang kaido dengan kegelapan, Blackbeard juga bisa mengalahkan Kaido dengan menghilangkan kemampuannya untuk bertahan dari berbagai serangan. (Featured Image: Youtube.com)

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/