Spoiler One Piece untuk chapter baru, yaitu chapter 1107, berikan petunjuk mengapa Blackbeard bisa punya dua buah iblis. Series One Piece akhirnya kembali setelah jeda satu pekan, yang mana menghadirkan kelanjutan dari pertempuran di Egghead. Chapter sebelumnya menghadirkan momen di mana Luffy kembali menggunakan Gear 5 dan berhasil menghalau serangan Kizaru. Namun, yang paling mengejutkan adalah bagaimana kemunculan suku raksasa di Egghead.

2Spoiler One Piece 1107

Lalu, apa yang terjadi pada chapter selanjutnya? Berdasarkan spoiler atau informasi bocoran yang ada, chapter 1107 One Piece akan memiliki judul “I Was Looking For You” atau “Aku Selama Ini Mencarimu.” Di awal chapternya, kita akan diperlihatkan bagaimana suku raksasa lainnya yang bergabung dengan Dory dan Broggy untuk datang ke Egghead yaitu Kashii dan Oimo.

Melihat kedatangan dari Kelompok Bajak Laut New Giants Warrior Usopp benar-benar sangat terkejut. Di sisi lain, kita melihat bagaimana Jinbei masih berusaha untuk pergi menuju lokasi pertarungan Zoro dan Rob Lucci. Dia masih berusaha untuk menghentikan pertarungan tersebut agar mereka bisa segera berangkat dari Egghead. Pertarungan Rob Lucci dan Zoro sendiri muncul dalam satu halaman, di mana mereka juga sempat berbincang.

Momen kemudian kembali memperlihatkan sosok Luffy, di mana dia melihat Bonney yang menangis. Dia kemudian bertanya kepada Bonney alasannya menangis dan Bonney pun menjawab bahwa dia selama ini berusaha untuk mencarinya (Nika). Luffy sendiri kemudian bertanya mengapa Bonney harus mencarinya, pasalnya dia ada di sampingnya selama ini. Luffy pun tertawa mendengar hal tersebut.

Luffy juga kemudian mengatakan kepada Bonney bahwa dia sebenarnya melihat serangan yang dia lakukan, di mana Bonney menirukan kekuatan Nika. Namun, Luffy (atau Nika) kemudian mengakui jika serangan dari Bonney tersebut sangat lemah. Luffy pun menunjukan bagaimana serangan dahsyat dari Nika yang sebenarnya dengan menyerang Gorosei Saturn.

Luffy menggunakan sebuah teknik baru yang bernama Dawn Gatling, di mana ini pada dasarnya merupakan serangan pukulan dengan kecepatan tinggi dan ukuran lengan yang besar. Efeknya, Saturn terhempas sangat jauh saking dahsyatnyaa serangan Dawn Gatling. Momen kemudian sempat bergeser sedikit di mana kita melihat momen pertarungan Kizaru menghadapi Sanji.

Ke Halaman 2

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.