Superman adalah salah satu superhero dengan jumlah penggemar terbanyak. Meskipun sudah melakukan debut sejak tahun 30-an, tetapi pesonanya masih terus ada hingga saat ini, dan dia dikenal sebagai superhero terkuat dari DC. Menariknya, meski kekuatannya dahsyat, tetapi Superman dikenal jarang menghabisi musuhnya. Tetapi bukan berarti dia sama sekali tidak pernah menghabisi musuh, karena dia juga pernah menghabisi musuh dengan cara cukup brutal. Apa saja? Simak berikut ini!

7Pukulan Mematikan

Dalam peritiwa Reign of the Superman, kita dikenalkan dengan sosok Cyborg Superman dan The Last Son of Krypton (lebih dikenal sebagai Eradicator). Mereka saling bersaing untuk memperebutkan jubah Superman, setelah kematian dari Clark Kent. Sepanjang berjalannya cerita, terungkap bahwa Cyborg Superman sebenarnya adalah Henry Henhenshaw yang jahat, dan bersama dengan alien Mongul, Cyborg Superman menghancurkan Coast City, rumah Hal Jordan alias Green Lantern.

Cerita pun terus berlanjut, di mana Superman akhirnya kembali dalam Actions Comics #689. Namun di sana, kekuatan Superman belum kembali sepenuhnya. Baru di Superman Vol. 2 #82, Superman kembali ke dirinya yang normal. Dan hal pertama yang dilakukan Superman adalah mengambil jubahnya kembali dari Cyborg Superman. Superman datang dan meninju dada Cyborg Superman kemudian menghujamkan lengannya beberapa kali dengan cepat untuk menghancurkan seluruh tubuh dari Cyborg Superman menjadi beberapa bagian.

Henshaw alias Cyborg Superman memang sangat menarik. Dia menjadi sosok yang obsesif dan ingin membalas dendam terhadap Superman. Dia juga membenci segala bentuk kehidupan Kryptonian. Kehidupan yang tragis dan cenderung menjadi anti-hero membuatnya menjadi salah satu musuh yang menarik dalam mitologi Superman.

Kembali
Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/