Series manga One Piece karya Eiichiro Oda merupakan salah satu series terlama hingga saat ini, namun ada juga yang jauh lebih lama dari One Piece. Di tahun 2024 mendatang, One Piece akan merayakan kemunculan mereka yang sudah mencapai 25 tahun. Hal ini membuat One Piece jadi salah satu series paling lama dalam sejarah. Namun, mungkin banyak yang tidak tahu jika ada manga lain yang jauh lebih lama dari series One Piece. Apa saja?

10Golgo 13

Rilis pertama kali pada tahun 1968, Golgo 13 adalah series manga thriller karya Takao Saito yang bercerita tentang seorang pembunuh bayaran bernama Togo. Dalam setiap aksinya, sang karakter yang identitasnya sangat misterius ini sering menggunakan senjata laras panjang M16. Selain bekerja sebagai pembunuh bayaran, karakter yang memiliki nama samaran Golgo 13, juga memiliki pekerjaan lainnya.

Banyak para fans yang penasaran dengan asal-usul Golgo 13 pada saat itu. Series manganya sendiri diketahui terbit di majalah Big Comic sejak 1968 dengan jumlah volume yang mereka rilis mencapai 210 volume. Sebelum meninggal pada tahun 2021, Saito sempat berharap bahwa manganya masih bisa terus berlanjut. Sampai saat ini tim produksi dari Saito Production masih melanjutkan kisah Togo.

Badan rekor dunia, Guinneess World Book of Records, memberikan penghargaan kepada series manga Golgo 13 sebagai series manga yang memiliki jumlah volume terbanyak. Saat itu, Guinneess World Book of Records memberikan penghargaan kepada Golgo 13 setelah merilis 205 volume manga sejak 1968.

Hal inilah yang akhirnya membuat Guinness World Records mencantumkan Golgo 13 sebagai manga dengan jumlah volume terbanyak, yaitu 205 volume sejak 1968. Melihat bagaimana cerita seriesnya masih terus berlanjut hingga sekarang, yang diketahui manganya sudah mencapai 210 volume, angka tersebut sepertinya masih belum akan berhenti dalam waktu dekat.

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.