Sosok Monkey D Dragon kemungkinan adalah pendiri dari organisasi SWORD di angkatan laut pasca munculnya fakta baru tentang masa lalunya. Monkey D Dragon merupakan salah satu karakter misterius dalam cerita One Piece. Para fans sendiri masih menantikan informasi mengenai masa lalu dari Dragon. Namun, terdapat spekulasi jika Dragon merupakan pendiri dari SWORD berdasarkan informasi yang muncul di chapter baru One Piece.

3Penjelasan Organisasi SWORD

Rasanya Geeks sudah mengenal tentang organisasi SWORD. Dalam cerita One Piece dijelaskan jika SWORD merupakan sebuah organisasi di angkatan laut yang berisi orang-orang yang memiliki filosofi yang berbeda dengan kebanyakan angkatan laut lainnya. Hal ini terungkap dalam cerita kilas balik penculikan Koby. Dalam chapter 1080 diperlihatkan bagaimana anggota SWORD berusaha untuk menyelamatkan Koby.

Dalam penjelasan oleh Aokiji, SWORD merupakan sebuah organisasi yang berisi angkatan laut yang memutuskan untuk melepaskan semua hal dan filosofi yang mereka pelajari sebelumnya. Dengan kata lain, anggota SWORD adalah anggota angkatan laut yang memiliki filosofi berbeda dengan yang diyakini oleh mayoritas angkatan laut lain yaitu keadilan absolut atau absolute justice.

Aokiji juga melanjutkan meskipun anggota SWORD adalah masih bagian dari angkatan laut, namun mereka dibedakan dan “diasingkan” dari anggota angkatan laut lainnya. Dengan kata lain, para anggota SWORD tersebut tidak terikat dengan rantai komando atau struktur jabatan angkatan laut yang ada. Mereka bebas untuk melakukan apa pun tanpa persetujuan dari pihak atasan, misalnya menyerang Yonko atau melakukan tindakan seperti menyelamatkan Koby.

Namun, pihak angkatan laut sendiri tidak akan melakukan tindakan atau hal apapun yang berkaitan dengan anggota SWORD. Inilah yang menjadi jawaban mengapa mereka tidak menyelamatkan Koby saat Blackbeard menculiknya. Jika berkaca pada penjelasan di atas, maka memang bisa kita simpulkan jika mereka adalah “pemberontak” dari pihak angkatan laut. Hal ini dilihat dari bagaimana mereka memiliki filosofi yang berbeda dari angkatan laut lain.

Dan yang menarik adalah jika Geeks perhatikan menurut penjelasan Aokiji organisasi SWORD sebenarnya tidak serahasia yang sebelumnya diperkenalkan. Bagaimana kemudian pihak angkatan laut enggan untuk berdialog atau bernegosiasi jika berkaitan dengan anggota SWORD, mereka bebas melakukan apa pun, dan mereka bisa diberhentikan kapan pun menjadi bukti kuat jika angkatan laut tahu keberadaan mereka.

Anggota SWORD – Ke Halaman 2

Kembali
Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.