Meskipun Marvel Studios memiliki sederet rencana proyek film yang sudah mereka siapkan, namun ada beberapa film yang akhirnya batal untuk digarap. Muncul pertama kali pada 2008 melalui perilisan film Iron Man, Marvel Studios dianggap berhasil menghadirkan sebuah jagat sinematik superhero di Hollywood. Kesuksesan dari jagat sinematik ini bahkan bertahan hingga sekarang.

Salah satu hal yang membuat MCU kemudian banyak diminati oleh orang-orang adalah bagaimana Marvel Studios selalu merencanakan berbagai proyek film mereka. Meskipun mayoritas dari film-film tersebut akhirnya berhasil tayang dan sukses di pasaran, namun ada juga sebagian film yang pada akhirnya batal untuk digarap karena berbagai hal. Lalu, apa saja filmnya?

Inhumans

film marvel batal digarap

Phase Four dari MCU yang sempat dijabarkan oleh Kevin Feige pada San Diegio Comic Con 2019 benar-benar mengalami perubahan drastis. Hal ini akibat pandemi global, berbagai jadwal produksi yang tertunda, dan hal-hal lainnya. Yang menarik adalah Phase Three juga sebenarnya mengalami perubahan besar. Salah satunya adalah rencana film Marvel Inhumans yang akhirnya batal digarap.

Film Inhumans sendiri sebenarnya dijadwalkan rilis diantara Avengers: Infinity War dan Endgame. Meskipun begitu, proyek ini kemudian tetap rilis dengan perubahan format yaitu TV series. Ironisnya, series ini pun bisa dibilang gagal dengan popularitas yang sangat kecil. Nasib dari para Inhumans sendiri saat ini tidak diketahui, karena Kamala Khan pun dikonfirmasi merupakan mutan dan bukan Inhuman.

Thor Versi Sam Raimi

Geeks mungkin mengenal film Thor sebagai film yang cukup epik yang muncul di MCU. Film-film Thor juga memilii pengaruh besar terhadap keseluruhan cerita di MCU. Namun, tidak banyak yang tahu jika sebenarnya Sam Raimi sempat melakukan presentasi untuk menggarap film Thor. Sam Raimi melakukan hal tersebut di tahun 1991. Sayangnya, semua studio film menolak ide tersebut.

Pasca penolakan tersebut, Sam Raimi kemudian mendapatkan tugas untuk menjadi sutradara di film Spider-Man yang masih dicintai oleh para fans bahkan hingga sekarang. Melihat kesuksesan tiga film Spider-Man, banyak yang menyayangkan proyek film Thor tersebut yang batal untuk digarap oleh Sam Raimi. Tentunya, akan sangat berbeda tone film tersebut dengan apa yang dihadirkan di MCU.

Moon Knight

Phase Four MCU memberikan kesempatan kepada berbagai karakter baru untuk muncul di jagat sinematik tersebut seperti Shang-Chi, the Eternals, Ms. Marvel, dan bahkan She-Hulk serta Moon Knight. Meskipun debutnya di MCU tidak terlalu bagus, karena karakternya muncul disaat para fans sudah mengalami momen ‘superhero fatigue’ yang membuat seriesnya tidak maksimal.

Sebenarnya, sebelum Moon Knight debut di TV series karakternya hampir saja muncul di layar lebar. Grant Morrison, penulis komik yang legendaris, sempat melakukan presentasi untuk menghadirkan film Moon Knight dan juga Doctor Strange. Namun, pada akhirnya, kedua ide dari Morrison tersebut ditolak karena citra dari penulis komik pada saat itu. Dan ironisnya, kedua karakter itu akhirnya muncul di MCU.

X-Men: Fear The Beast

Franchise X-Men yang dihadirkan oleh Fox memang mengalami pasang surut. Ada film-film yang dianggap sukses di pasaran, tetapi tidak sedikit juga yang justru gagal. Dan sebagian ide film pada akhirnya tidak jadi untuk dibuat. Sejauh ini, hanya Wolverine dan Deadpool karakter yang memiliki film solonya sendiri. Dan Beast sebenarnya hampir memiliki kesempatan untuk mendapatkan film solonya.

X-Men: Fear the Beast naskahnya ditulis oleh Byron Burton. Filmnya sendiri direncanakan rilis pada 2016 pasca film X-Men: Apocalypse. Beast diketahui akan menghadapi Wendigo dan berbagai karakter seperti Logan dan Professor X juga dijadwalkan muncul dalam filmnya. Namun, ide film ini pada akhirnya tidak jadi untuk dibuat karena pihak studio lebih memprioritaskan proyek film untuk karakter Wolverine.

Punisher Versi Kurt Sutter

film marvel batal digarap

Karakter The Punisher sempat naik daum berkat film Punisher yang diperankan oleh Thomas Jane. Dia dianggap berhasil menghidupkan karakter Frank Castle dengan sangat baik. Karakter The Punisher sempat kembali muncul dalam film lainnya yaitu Punisher: War Zone di tahun 2008, sebelum kemudian karakter ini diperankan oleh John Bernthal dalam berbagai series MCU.

Sosok sutradara Kurt Sutter sebenarnya sempat melakukan presentasi untuk menghadirkan film Punisher lainnya, di mana film tersebut akan jadi sekuel bagi film Punisher dari Thomas Jane. Bahkan, Jane direncanakan kembali di film tersebut. Sayangnya, bagaimana Sutter dianggap terlalu banyak merubah karakter dari Frank Castle membuat idenya ditolak. Ironisnya, perubahan ini pun kemudian dilakukan oleh MCU terhadap karakter Punisher versi John Bernthal.

X-23

film marvel batal digarap

Setelah berbagai film solo yang gagal dan kurang maksimal, Wolverine akhirnya mendapatkan kesuksesan besar di film Logan. Ini juga jadi film perpisahan atau film terakhir dari Hugh Jackman sebelum memutuskan untuk pensiun memerankan karakter Wolverine. Dalam film tersebut, para penonton diperkenalkan sosok mutan lainnya yaitu Laura McKinney alias X-23.

Laura adalah putri dari Logan yang diperankan oleh Dafne Keen. Karakter Laura berhasil merebut perhatian para penonton dan pihak studio, yang mana membuat Fox berencana menghadirkan film X-23 dengan Keen sebagai Laura dan disutradara oleh James Mangold. Sayangnya, akuisisi yang dilakukan oleh Disney di tahun 2019 pada akhirnya membuat proyek film Marvel ini batal untuk digarap.

Doctor Strange Versi Neil Gaiman

Sosok Doctor Strange saat ini adalah salah satu karakter buku komik yang sangat populer. Namun, jika berbicara mengenai Doctor Strange satu dekade lalu sebelum Benedict Cumberbatch muncul dan memerankan karakternya di tahun 2016 maka tidak banyak orang yang tahu karakternya. Nama Doctor Strange sebenarnya sempat direferensikan dalam film Spider-Man di tahun 2002.

Tetapi, pada saat itu, tidak banyak yang tahu siapa sebenarnya Strange. Inilah alasan mengapa ide dari Neil Gaiman untuk film Doctor Strange di tahun 2007 pada akhirnya ditolak. Dalam idenynya, Neil Gaiman berencana untuk menghadirkan sosok Doctor Strange yang berbeda. Guillermo del Torro juga ikut ambil bagian dalam presentasi film ini. Namun, apakah kemudian Strange versi ini akan muncul di film selanjutnya?

Doctor Strange Versi Wes Craven

film marvel batal digarap

Selain Neil Gaiman, Wes Craven, sosok sutradara yang terkenal karena film-film horor karyanya, juga sempat hendak membuat film Doctor Strange. Sayangnya, upaya tersebut juga gagal. Wes Craven sempat menulis dan hendak menyutradarai film Doctor Strange di era 1990an. Jika melihat film-filmnya, seperti Elm Streem dan Scream, memang film Doctor Strange versi Wes Craven tidak akan ramah keluarga.

Meskipun begitu, elemen horor yang kemudian muncul seperti dalam film Multiverse of Madness tentunya akan membuat film Doctor Strange versi Wes Craven akan sangat luar biasa, seperti halnya versi Sam Raimi. Tidak diketahui apa yang kemudian jadi alasan ide dari Wes Craven ini ditolak. Namun, kemungkinan memang ciri khas dari Wes Craven sudah membuat pihak Marvel enggan untuk memberikan lampu hijau.

Sekuel Incredible Hulk

film marvel batal digarap

Edward Norton merupakan sosok yang berperan sebagai Bruce Banner dalam film The Incredible Hulk, sebelum kemudian dia diganti oleh Mark Ruffalo. Banyak yang tidak sadar jika film tersebut sebenarnya adalah bagian dari MCU. Meskipun Norton kemudian diganti oleh Mark, sebenarnya passion dari Norton terhadap film Hulk sangat tinggi. Terbukti, dia sempat menulis untuk sekuel Incredible Hulk.

Christopher Nolan jadi inspirasi dari Edward Norton saat itu untuk menciptakan sosok Hulk di MCU. Dia bahkan sudah menulis dua film untuk karakter Bruce Banner. Namun, pihak Marvel kemudian menolak ide dari Edward Norton terkait Hulk itu. Pihak Marvel kemungkinan tidak ingin ada elemen film dari pihak rival, yang mana dalam hal ini adalah DC Comics yaitu Batman.

Hit-Monkey

film marvel batal digarap

Sosok James Gunn lebih dikenal sebagai sutradara yang sukses untuk membawa franchise Guardians of the Galaxy sukses besar di MCU. Gunn berhasil memberikan warna yang berbeda terhadap filmnya dengan berbagai film-film lain di MCU. Di tahun 2023 ini, Gunn memutuskan untuk berpisah dengan MCU dengan merilis GOTG Vol. 3 yang jadi film terakhirnya di MCU.

Namun, sebelum Gunn sukses dengan film Guardians of the Galaxy dia sempat mempresentasikan film Hit-Monkey. Hit-Monkey adalah karakter primata dan seorang pembunuh yang sangat handal. Tentu warna film di MCU akan berbeda jika kemudian Hit-Monkey disetujui oleh Marvel. Bukan Rocket Racoon yang akan populer, melainkan karater primata ini.

Terlepas untuk alasan yang baik atau buruk, harus diakui bahwa ada beberapa proyek film Marvel yang sangat disayangkan untuk batal digarap. Proyek film tersebut tentunya akan memberikan pengaruh terhadap keseluruhan cerita dari MCU. Tetapi, di sisi lain, ada nilai positif bagaimana Marvel kemudian menolak ide-ide tersebut karena tentunya hasilnya akan berbeda jika berbagai proyek tersebut jadi dibuat.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.