Superhero adalah elemen penting di Marvel Universe yang digambarkan sebagai protagonis komik yang akan berusaha semaksimal mungkin untuk melindungi Bumi dari segala macam bahaya yang mengancam. Namun, dalam prosesnya terkadang mereka juga dihadapkan pada situasi sulit, di mana mereka terpaksa harus membunuh sahabatnya sendiri yang merupakan superhero juga. Momen tersebut biasanya diingat oleh penggemar sebagai kejadian tragis di Marvel Universe. Dari banyaknya kejadian tragis tersebut, berikut 5 superhero yang pernah diceritakan membunuh sahabatnya sendiri!

Wolverine Bunuh Jean Grey

Sebagai salah satu karakter Marvel yang brutal, sudah tidak terhitung korban yang pernah dibunuh oleh Wolverine, baik penjahat maupun sahabat. Namun, dari sekian banyak karakter yang telah dia bunuh, kejadian Wolverine membunuh orang terkasihnya, yaitu Jean Grey adalah yang paling diingat oleh para penggemar. Mirisnya, Wolverine melakukan hal tersebut lebih dari sekali. Yang pertama terjadi di komik New X-Men #148, kemudian yang berikutnya terjadi di Phoenix: Endsong, di mana Wolverine harus membunuh Jean sebanyak delapan kali karena kekuatan Phoenix Force terus-menerus membangkitkannya.

Sharon Carter Bunuh Captain America

Civil War adalah salah satu kisah Marvel Universe yang paling diingat oleh penggemar, hal tersebut karena dalam kisah tersebut para superhero terbagi menjadi dua kubu, Iron Man dan Captain America. Dalam pertempuran berdarah kedua kubu tersebut banyak sekali korban yang berjatuhan, baik dari superhero sendiri maupun warga sipil biasa. Pada akhirnya pertarungan dimenangkan oleh Iron Man yang pro kepada pemerintah. Saat Captain America menyerahkan diri dan bersiap untuk menjalani persidangan, dia ditembak oleh Sharon Carter yang pikirannya dikendalikan oleh Doctor Faustus. Sharon yang langsung tersadar kemudian merasa menyesal karena nyawa Cap tidak bisa diselamatkan.

Iron Man, Mr. Fantastic, dan Ant-Man Bunuh Goliath

Masih dalam kisah yang sama seperti sebelumnya, di Civil War pernah diceritakan bahwa superhero Goliath tewas dibunuh secara tidak langsung oleh beberapa superhero sekaligus, termasuk Iron Man, Mr. Fantastic, dan Ant-Man. Diceritakan bahwa untuk bertempur dengan superhero lain, Mr. Fantastic, Iron Man, dan Ant-Man bekerja sama untuk membuat robot tiruan Thor yang disebut Ragnarok. Namun, karena Ragnarok terlalu kuat, dalam pertempuran Civil War dia memperlihatkan kebrutalannya dengan membunuh Goliath dengan tembakan petir yang menembus dadanya, membuat Goliath mati seketika.

Hawkeye Bunuh Bruce Banner

Setelah sukses dengan kisah pertamanya, Marvel kembali merilis komik Civil War II yang bertepatan dengan dirilisnya film Captain America: Civil War. Pertempuran superhero kali ini disebabkan oleh perbedaan pendapat antara Iron Man dan Captain Marvel terkait Inhuman. Terlepas dari berbagai perselisihan di dalamnya, ada satu halaman yang memperlihatkan bagaimana Hawkeye secara tiba-tiba memanah kepala Bruce Banner. Hawkeye mengaku bahwa dia mendapatkan instruksi dari Bruce sendiri yang khawatir jika Hulk lepas kendali dan melukai orang-orang terdekatnya.

Scarlet Witch Bunuh Avengers

Jika berbicara tentang karakter paling tragis di Marvel Universe, Wanda Maximoff alias Scarlet Witch adalah salah satunya. Dalam suatu kejadian Marvel paling tragis di komik Avengers: Disassembled yang legendaris, diceritakan bahwa setelah Wanda kehilangan kedua putra kembarnya, pikiran wanda menjadi kacau dan tidak stabil. Kesedihan dan trauma yang dideritanya membuat kekuatan sihir Chaos Wanda tidak bisa dikendalikan dan mulai melepaskan serangan mematikan kepada para Avengers yang pada saat itu berada di sekitarnya, akibat kejadian tersebut beberapa anggota Avengers diperlihatkan tewas, termasuk Ant-Man, Vision, dan Jack of Heart.

Itulah 5 superhero yang telah membunuh sahabatnya sendiri, baik sengaja maupun tidak sengaja. Meskipun pada kelima superhero ini tahun bahwa yang mereka lakukan akan melukai hati banyak orang, termasuk dirinya sendiri, tetapi bagi mereka tidak ada pilihan lain selain melakukannya. Itulah mengapa pada akhirnya banyak penggemar yang menganggap kejadian superhero membunuh superhero adalah momen tragis yang sangat mereka benci, karena apapun alasannya, kejadian tersebut tidak bisa dilupakan sekaligus dihindari.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.