Doctor Strange 2 adalah film Marvel Cinematic Universe mendatang yang kabarnya akan menjadi salah satu titik kesimpulan multiverse yang akhir-akhir ini terjadi di Fase 4 MCU. Menariknya film ini disutradarai oleh Sam Raimi yang terkenal mengerjakan trilogi Spider-Man (2002-2007), dan memproduseri banyak film horor seperti The Evil Dead (1981), Evil Dead (2016), Don’t Breathe (2016), Don’t Breathe 2 (2021). Dengan pengalamannya tersebut, kabarnya film yang mempunyai judul resmi Doctor Strange in the Multiverse of Madness ini akan menjadi film Marvel paling horor.

Film sekuel Doctor Strange ini dibintangi oleh Benedict Cumberbatch sebagai Doctor Strange, Elizabeth Olsen sebagai Scarlet Witch, Benedict Wong sebagai Wong, Rachel McAdams sebagai Christine Palmer, Chiwetel Ejiofor sebagai Karl Mordo, dan Xochitl Gomez sebagai America Chavez. Selain para bintang tersebut, sebelumnya beredar rumor yang mengatakan bahwa aktor Bruce Campbell akan terlibat di Doctor Strange 2. Kabar ini berawal dari Campbell yang sudah cukup sering bekerja sama dengan Sam Raimi.

Baru-baru ini, dalam video wawancaranya dengan The Illuminerdi, Bruce Campbell sempat mengisyaratkan bahwa dirinya akan terlibat di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Ketika Campbell ditanya tentang karakter yang ingin dia lihat di Spider-Man: No Way Home, dia malah menyinggung film Doctor Strange. “Ya, kalian mungkin ingin menonton film Doctor Strange,” kata Campbell sambil bercanda. “Hanya itu yang pantas untuk dibicarakan. Jika saya bisa membicarakannya, mereka akan menuntut saya, jadi saya akan menuntut kalian karena mengungkitnya. Jadi, saya menghargai itu.” 

Campbell telah terlibat dengan banyak film menarik yang disutradarai oleh Sam Raimi, salah satunya adalah ketika dia berperan sebagai pemeran utama bernama Ash Williams di film horor sadis The Evil Dead (1981), Evil Dead II (1987), dan Army of Darkness (1992). Dia kemudian kembali sebagai Ash di serial Ash vs Evil Dead (2015-2018). Saat ini Sam Raimi dan Campbell juga ikut terlibat dalam film Evil Dead Rise mendatang, yang rencananya akan tayang perdana di HBO Max pada tahun depan.

Jika Bruce Campbell benar-benar terlibat dalam film Doctor Strange nanti, baik sebagai cameo maupun peran penuh, sepertinya hal tersebut akan menarik lebih banyak penggemar film horor untuk menyaksikan filmnya. Dengan terbukanya multiverse di MCU, Campbell bisa hadir sebagai siapa pun di filmnya nanti, bahkan sebagai dirinya sendiri. Kita lihat saja nanti kebenarannya di film Doctor Strange In The Multiverse Of Madness, yang dijadwalkan rilis pada tanggal 6 Mei 2022.

Egie
Egie adalah content writer yang memiliki passion tinggi untuk topik pop culture seputar komik, film dan series. Bergabung sejak tahun 2021, kini Egie menjadi salah satu sosok paling di andalkan untuk covering berbagai hal seputar pop culture.