Kekalahan Mechagodzilla di akhir film Godzilla vs Kong sebenarnya bukan menjadi akhir dari robot Titan di Monsterverse. Malahan ada banyak robot Titan yang kemungkinan akan melakukan debut, pasca kekalahan Mechagodzilla. Salah satu robot Titan yang berpotensi melakukan debut di Monsterverse adalah Moguera. Moguera mungkin menjadi penerus Mechagodzilla di Monsterverse.

Buat kalian yang masih belum tahu, Moguera melakukan debut di film sci-fi pada tahun 1957 berjudul The Mysterians. Dalam film tersebut, Moguera diperkenalkan sebagai robot raksasa di bawah kendali alien jahat yang ingin menaklukan dunia. Beberapa dekade kemudian, Moguera resmi bergabung dengan franchise Godzilla. Dalam film Godzilla vs SpaceGodzilla di tahun 1994, Moguera dirancang ulang untuk melindungi Jepang dari Godzilla.

Namun, alih-alih melawan Kaiju, Moguera pada akhirnya harus melawan SpaceGodzilla, monster luar angkasa yang diciptakan dari DNA Godzilla. Ketika Godzilla dan Moguera tidak bisa mengalahkan SpaceGodzilla sendirian, keduanya lantas bekerja sama untuk mengalahkannya. Moguera kemudian hancur ketika pertarungan terjadi, namun Moguera mendapatkan kesempatan untuk beraksi dalam film Godzilla lainnya.

Yap, Moguera sebenarnya bisa dimasukkan ke Monsterverse setelah Mechagodzilla berhasil dikalahkan. Moguera sendiri sebenarnya terkait erat dengan Mechagodzilla. Di film Godzilla vs Spacegodzilla, dijelaskan bahwa pemerintah Jepang membangun Moguera dari sisa-sisa puing Mechagodzilla yang dihancurkan oleh Godzilla di film Godzilla vs Mechagodzilla II. Nah sementara di Monsterverse, Mechagodzilla berhasil dihancurkan dengan menggunakan kapak Kong, sehingga membuka jalan bagi kembalinya Moguera di Monsterverse.

Monarch sebagai kelompok peneliti tentunya akan senang mendapatkan teknologi Mechagodzilla yang awalnya dimiliki APEX. Apalagi Mechagodzilla perlu diteliti untuk mencari tahu bagaimana DNA Ghidorah dapat menghidupkan robot raksasa tersebut. Itu berarti puing-puing Mechagodzilla di Monsterverse akan sangat berharga. Jika banyak dari puing-puing tersebut yang berhasil diselamatkan, maka Monarch dapat mengembangkan robot Moguera. Bisa jadi Moguera akan melakukan debut di film Godzilla 3.

Meskipun dibuatnya Mechagodzilla menunjukkan bahwa membangun robot Titan adalah ide yang buruk, tetapi bukan berarti manusia tidak bisa banyak belajar dari kesalahan APEX. Setelah Mechagodzilla gagal, maka orang-orang dapat belajar dari kegagalan Mechagodzilla dan membuat teknologi yang lebih baru untuk menunjang Moguera. Dalam post-credit scene film Godzilla: King of the Monster pun, Monarch sebenarnya sedang membangun “Mechanized Giant”, yang berarti Monarch sedang membuat sebuah robot raksasa. Bisa jadi jika robot tersebut sebenarnya adalah Moguera.

Jika Moguera akan muncul di Monsterverse, tentunya ia membutuhkan desain baru yang lebih modern. Namun unsur-unsur ikonik dari Moguera tentunya harus tetap dipertahankan, seperti tangannya yang seperti bor, dan perawakannya yang sangat besar. Jika Monarch benar membangunnya, maka Monsterverse dapat membedakannya dengan Mechagodzilla, di mana mungkin Moguera akan menjadi aliansi Godzilla melawan musuh baru yang lebih kuat. Bisa jadi SpaceGodzilla akan menjadi musuh berikutnya dari Godzilla.

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/