Setelah sukses dengan film thriller criminal yang penuh dengan aksi kebut-kebutan, Baby Driver, nama Edgar Wright masih terus sibuk dengan berbagai proyek film yang ada di daftarnya. Salah satunya adalah membuat film sekuel untuk Baby Driver, yang terinspirasi dari novel Grasshopper Jungle dan film Collider. Proyek film Wright lainnya juga adalah film horror psikologis.

Dalam sebuah wawancara dengan Empire, Wright menyebutkan kalau film horror psikologisnya tersebut terinspirasi dari film klasik Don’t Look Now dan Repulsion. Filmnya sendiri akan bertempat di London dan akan menghadirkan seorang pemeran utama wanita sebagi pusat cerita. Selain menyutradarai, Wright juga akan menulis film tersebut dengan bantuan dari Krysty Wilson-Cairns.

Aku sadar aku belum pernah membuat sebuah film tentang central London – terutama Soho, dimana aku menghabiskan sebagian besar waktuku dalam 25 tahun terakhir disana.

Untuk genre horror, Wright sudah terbukti dengan film Shaun of the Dead yang dirilis pada 2003 lalu, meskipun film itu lebih menampilkan nuansa komedi dibanding kesan mengerikan. Jadi, rasanya ide Wright untuk membuat sebuah film horror-thriller psikologis merupakan ide yang bagus. Rencananya, film yang belum memiliki judul resmi tersebut akan memulai proses produksinya pada musim panas mendatang jadi, Wright sepertinya akan mengerjakan proyek film ini sebelum mengerjakan sekuel Baby Driver.

BACA JUGA: JAMES GUNN GARAP FILM HOROR DENGAN SONY

Saat berbicara kepada Empire juga Wright menjelaskan bahwa dirinya sudah menyelesaikan draft naskah untuk Baby Driver 2. Jadi, setelah dia menyelesaikan proses produksi film horror ini, Wright bisa langsung menggarap sekuel Baby Driver.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.