Kemungkinan cerita film Doctor Strange 3 bocor di jagat media sosial dan memberikan fans gambaran mengenai filmnya. Marvel Studios sudah menghadirkan dua film solo untuk sang Penyihir Agung, Stephen Strange. Film pertama rilis pada 2016 dan film kedua rilis pada 2022 kemarin. Banyak pertanyaan yang kemudian muncul berkaitan dengan film Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Salah satu hal yang membuat para fans penasaran adalah bagaimana kelanjutan dari nasib Strange yang di akhir ceritanya dia memiliki mata ketiga di dahinya. Kemudian, yang juga menarik adalah penyihir lainnya, Clea, pergi menemui Strange dengan mengatakan bahwa dia harus bertanggung jawab atas peristiwa Inkursi yang terjadi akibat ulahnya. Dan Clea pun meminta bantuan Strange untuk menghentikan hal tersebut. Mereka berdua kemudian masuk ke Dark Dimension.

Namun, spekulasi mengenai alur cerita yang akan diadaptasi untuk film Doctor Strange 3 nanti bocor di internet. Hal ini berdasarkan laporan eksklusif dari situs thecosmiccircus, di mana menurut laporannya pihak Marvel Studios akan mengadaptasi alur cerita Time Runs Out untuk film Doctor Strange 3 nanti. Flmnya nanti akan dimulai dengan melanjutkan cerita tepat setelah Clea pergi untuk mencari Strange dan keduanya kemudian masuk ke Dark Dimension.

cerita doctor strange 3

Dari penjelasan laporannya juga dijelaskan jika Stephen Strange sudah dicari oleh sebuah organisasi Multiverse bernama The Black Priest. Clea ternyata merupakan bagian dari organisasi tersebut. Markas dari The Black Priest berada di Nothing Space of Destroyed Universe, yang berada diantara dua universe yang hancur yang disebabkan oleh peristiwa Inkursi. Dalam film tersebut akan dijelaskan jika kondisi Multiverse saat ini sedang dalam kondisi yang buruk.

Kondisi buruk yang terbaru itu dikarenakan oleh Inkursi yang terjadi di seluruh Multiverse Marvel. Dan peristiwa Inkursi yang paling baru ternyata disebabkan oleh Doctor Strange. Film Doctor Strange 3 disebutkan akan menjelaskan lebih detil mengenai alasan mengapa kemudian Doctor Strange sangat berbahaya dan menjadi ancaman besar bagi seluruh Multiverse Marvel seperti yang pernah disebutkan sebelumnya. Namun, perlu dijelaskan jika ini masih sekedar spekulasi dan belum ada pernyataan resmi atau petunjuk apa pun dari bocoran lainnya.

Siapa The Black Priest

Lalu, siapa sebenarnya The Black Priest? The Black Priest merupakan sebuah organisasi yang muncul dalam arc Time Runs Out dalam komik New Avengers. Mereka adalah salah satu organisasi yang ada dalam cerita tersebut. Tujuan dari keberadaan The Black Priest adalah menjaga keseimbangan dari seluruh Earth atau universe yang ada di Multiverse Marvel dengan cara menghancurkan universe tertentu.

Hal tersebut sengaja dilakukan untuk mencegah terjadinya peristiwa Inkursi. Metode yang mereka gunakan untuk menghancurkan universe tersebut adalah bahasa yang unik dan penuh magis. Berbeda dengan Galactus yang menghancurkan sebuah universe untuk mengobati rasa laparnya, The Black Priest menghancurkan universe untuk kepentingan Multiverse alias demi kebaikan.

cerita doctor strange 3

The Black Priest juga diketahui memiliki pasukan yang luar biasa. Dalam komik New Avengers #27, diperlihatkan bagaimana Thor pernah bertemu dengan pasukan The Black Priest. Yang menarik adalah dalam cerita komik tersebut terungkap jika pemimpin dari The Black Priest ternyata adalah Doctor Strange. Sosok Strange yang jadi pemimpin The Black Priest merupakan salah satu variant yang sangat kuat.

Dengan kekuatan magis yang dia miliki, Doctor Strange bisa membentuk sebuah realita atau memanipulasinya sesuai dengan yang dia inginkan. Berbeda dengan anggota The Black Priest lainnya, yang hanya bisa menggunakan bahasa magis dalam potongan kata, Doctor Strange bisa mengucapkan bahasa magis untuk menghancurkan seluruh Multiverse secara penuh tanpa perlu keberadaan anggota lainnya.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.