Sekuel dari film We’re The Millers ternyata hampir saja digarap sebelum kemudian proyek tersebut diputuskan untuk dibatalkan. Film komedi We’re The Millers merupakan salah satu proyek film yang pernah dikerjakan oleh aktris Jennifer Aniston. Ini merupakan film yang dirilis pada 2013 silam, di mana alur ceritanya sendiri berfokus pada sosok seorang pria bernama John Sudeikis yang menjalin kerja sama dengan para tetangga di apartemennya.

Mereka berpura-pura untuk menjadi sebuah keluarga untuk mengambil paket obat-obatan terlarang dalam jumlah besar dari Meksiko dan dibawa ke Amerika. Sudeikis sendiri menjanjikan sejumlah nominal uang yang berbeda kepada masing-masing tetangganya tersebut. Di tengah-tengah perjalanan tersebut terdapat berbagai intrik dan drama serta kekonyolan yang terjadi. Meskipun “keluarga” ini sempat berpisah, namun mereka akhirnya kembali bersatu karena perasaan yang sama.

Berbicara mengenai filmnya, salah satu bintang utamanya yaitu Jennifer Aniston sempat memberikan informasi menarik mengenai We’re The Millers. Dalam wawancaranya dengan Yahoo! Entertainment Jennifer sempat menuturkan tentang proyek film sekuel yang hampir dia kerjakan. Menurutnya, dia hampir saja kembali terlibat dalam film We’re The Millers 2 sebelum kemudian proyeknya dibatalkan. “Sempat ada pembicaraan mengenai hal ini. Namun, (filmnya) tidak pernah terjadi.

Terdapat sebuah fakta menarik mengenai film tersebut, di mana sebenarnya pihak rumah produksi Warner Bros. tidak menyangka jika film yang memiliki ongkos produksi sebesar 37 juta Dollar Amerika tersebut akan sukses. Mereka bahkan mengantongi pendapatan kotor sebesar 269.9 juta Dollar Amerika, yang mana cukup masuk akal jika kemudian banyak fans berharap jika akan ada cerita lainnya dari “keluarga” tidak biasa ini.

Fakta yang menarik juga adalah dalam laporan We Got This Covered pada November 2022 kemarin, pihak rumah produksi sempat menghadirkan sederet penulis untuk mempersiapkan filmnya. Bahkan, dilaporkan juga jika mereka sudah mempersiapkan nama-nama besar Hollywood untuk kemudian bisa bergabung dalam proyeknya. Namun, dari pernyataan Jennifer Aniston di atas ternyata proyek We’re The Millers 2 hanya baru sampai tahap pembicaraan sebelum kemudian dibatalkan.

Irvan
Irvan adalah content writer yang berpengalaman lebih dari 5 tahun di bidang pop culture termasuk film, otaku stuff dan gaming. Di Greenscene, Irvan berfokus untuk coverage di topik seputar Otaku.