Tidak lama lagi, Marvel Studios segera mengenalkan tim supervillain bernama Thunderbolt. Mereka mengkonfirmasi bahwa Thunderbolt berisikan para karakter terkenal MCU seperti Yelena Belova, U.S. Agent, Red Guardian, Taskmaster, Ghost, dan Bucky Barnes.

Tidak diketahui secara pasti apa yang membuat Bucky Barnes memutuskan bergabung dengan tim supervillain tersebut. Padahal sebelumnya, dia telah membantu Avengers mengalahkan Thanos, dan membantu Sam Wilson menjadi Captain America baru.

Nantinya, Thunderbolt bakal tampil dalam film solonya yang rilis pada 26 Juli 2024. Beberapa nama sudah ditunjuk untuk membintangi film tersebut seperti Florence Pugh, David Harbour, Julia Louis-Dreyfus, Hannah John-Kamen, Wyatt Russell, Sebastian Stan dan masih banyak lagi.

Nah karena Thunderbolt akan segera debut, lantas yang menjadi pertanyaan adalah apa misi pertama mereka? Baru-baru ini, Daniel RPK kembali membagikan rumor terbaru tentang apa yang akan terjadi di MCU selanjutnya. Menurut sumber, nantinya tubuh Tiamut (salah satu Celestials yang tewas di film Eternals) akan menjadi pulau Genosha, yang  dalam komik Marvel merupakan rumah bagi para mutant. Disebutkan juga bahwa nantinya Thunderbolt akan mendatangi Genosha untuk mencari Adamantium.

Sebelumnya banyak fans yang memprotes kematian Tiamut di film Eternals. Fans beranggapan bahwa tubuh Tiamut yang sangat besar sama sekali tidak menarik perhatian para Avengers. Mereka tidak datang untuk memeriksa jasad Tiamut.

Bahkan para penduduk Bumi pun seolah tidak peduli bahwa ada Tiamut yang muncul dari dalam lautan, padahal kemunculannya menciptakan gempa yang sangat dahsyat. Marvel Studios bisa memanfaatkan tubuh Tiamut sebagai jalan masuk X-Men ke MCU.

Bisa jadi selama puluhan tahun, X-Men diceritakan telah hidup dalam tubuh Tiamut, dan mengubahnya menjadi tempat tinggal mereka. Dan bisa jadi Thunderbolt yang pertama kali menemukan adanya aktivitas X-Men di Tiamut sehingga mereka mendatanginya dan mencari tahu apa yang sebenarnya terjadi.

Karena Marvel Studios belum mengkonfirmasi rumor tersebut, masih harus kita tunggu apakah benar Tiamut akan dijadikan markas X-Men atau tidak. Kita tunggu aja ya Geeks kelanjutannya!

Restu
https://www.greenscene.co.id/author/restuprawira/